Agoye Mahendra, Si Reno di Terpaksa Menikahi Tuan Muda, Ternyata Asli Anak Medan Lho

6 Oktober 2021, 13:21 WIB
Agoye Mahendra, Si Reno di Terpaksa Menikahi Tuan Muda, Ternyata Asli Anak Medan Lho /

JURNAL MEDAN - Agoye Mahendra, pemeran Reno di sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda ternyata asli dan berasal dari kota Medan, Sumatera Utara.

Melalui live Instagram pada 5 Oktober 2021, Agoye Mahendra meluruskan beberapa informasi yang keliru tentang dirinya.

Dalam live Instagram tersebut, Agoye menyatakan dirinya berasal dari Medan, lahir dan besar di kota tersebut, dan memiliki keturunan Aceh, Melayu, dan Jawa.

Baca Juga: Biodata Agoye Mahendra, Instagram, TikTok, dan Agama: Agoye Pemeran Reno di Terpaksa Menikahi Tuan Muda

"Gua itu sebenarnya berasal dari Medan, dan ada keturunan Melayunya juga," kata Agoye Mahendra.

Lebih jelasnya, Agoye mengungkapkan bahwa kedua orang tuanya memiliki darah campuran Melayu.

Live IG Agoye Mahendra

"Kalau bokap ada keturunan Aceh dan Melayu. Dan nyokap keturunan Jawa dan Melayu," tambah Agoye.

Selama ini banyak orang yang menyangka jika Agoye Mahendra berasal dari daerah Jakarta.

Baca Juga: Dapat Peran Antagonis, Penonton Puji Agoye Mahendra Sebagai 'Cowok Cantik' di Terpaksa Menikahi Tuan Muda

Di usianya yang masih 19 tahun, Agoye Mahendra kini tengah digandrungi oleh para fans berkat perannya di Terpaksa Menikahi Tuan Muda.

Di sinetron tersebut, Agoye berperan sebagai Reno yang merupakan keponakan dari pengusaha muda kaya bernama Abhimana (Christ Laurent).

Reno memiliki peran antagonis dan juga memiliki kepribadian jahat yang sering menyakiti hati perempuan.

Berkat ketampanan Reno yang memukau, banyak kaum hawa yang menyukainya. Mulai dari anak gadis remaja hingga emak-emak.

Baca Juga: Agoye Mahendra Tercyduk Kamera Ketakutan Diinfus Vitamin di Lokasi Syuting Terpaksa Menikahi Tuan Muda

Meski Reno berperan sebagai karakter antagonis, para fans tetap saja menyukainya. ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler