Sempat Dicibir, Rating Jirisan Episode 2 yang Dibintangi Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon Kembali Pecahkan Rekor

25 Oktober 2021, 13:44 WIB
Sempat Dicibir, Rating Jirisan Episode 2 yang Dibintangi Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon Kembali Pecahkan Rekor /Instagram/@tvn_drama

JURNAL MEDAN - Meski sempat dicibir karena CGI yang buruk, nyatanya Drama Korea (drakor) Jirisan mampu meraih rating tinggi pada episode 2.

Berikut rating drakor Jirisan episode 2, dibintangi Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon yang kembali pecahkan rekor.

Menurut Nielsen Korea, siaran 24 Oktober drakor Jirisan mencetak peringkat nasional rata-rata 10,7 persen.

Baca Juga: Janji Avika Gor Jika Kembali Main di Balika Vadhu 2: Rela Dapat Peran Kecil dan Bakal Promosi Besar-besaran

Rating Jirisan episode 2 ini menandai lonjakan yang signifikan dibandingkan episode pertama.

Drakor Jirisan sedang naik daun setelah tayang perdana dengan rating pemirsa tertinggi dari setiap drama akhir pekan dalam sejarah tvN pada malam sebelumnya.

Drakor baru Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon ini menembus dua digit untuk episode 2.

Baca Juga: Berikan Tips Hadapi Suami Egois, dr Aisah Dahlan Jelaskan Sikap Laki Laki Sebenarnya

Setelah menayangkam episode pertama pada tanggal 23 Oktober 2021, beragam tanggapan dilontarkan terhadap drakor baru Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon ini.

Kebanyakan dari mereka mencibir karena adengan CGI yang memiliki kualitas buruk.

Bahkan sutradara terkenal di Korea pun ikut mengkritisi efek CGI Jirisan di episode pertamanya.

Baca Juga: Aktris Cantik Bollywood, Ananya Panday Kembali Dipanggil NCB Terkait Kasus Narkoba Anak Shah Rukh Khan

Para penonton tidak menyangka efek CGI Jirisan seperti proyek yang low badget.

Meskipun sempat dicibir, pada episode 2 ini Jirisan mampu membuktikan dan mengukuhkan posisi mereka.

Memperoleh rating yang tinggi membuat Jirisan kembali memimpin drakor yang tayang akhir pekan.

Baca Juga: Kisah Perjuangan Giaa Manek Perankan Gopika di Serial India Gopi: Jalani Proses Seleksi Panjang

Ternyata, hal yang membuat Jirisan mendapat rating tinggi karena alur cerita yang tersusun rapi serta kualitas akting para pemerannya yang tidak kaleng-kaleng lagi.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler