Sinopsis Kurulus Osman 29 Agustus 2021 di NET TV: Konur Alp dan Kongar Mongol Ternyata Saudara Kandung

- 29 Agustus 2021, 10:07 WIB
Sinopsis Kurulus Osman 29 Agustus 2021 di NET TV: Konur Alp dan Konar Mongol Ternyata Saudara Kandung. Foto: Konur Alp
Sinopsis Kurulus Osman 29 Agustus 2021 di NET TV: Konur Alp dan Konar Mongol Ternyata Saudara Kandung. Foto: Konur Alp /Screenshot YouTube

JURNAL MEDAN - Sinopsis Kurulus Osman hari ini Minggu 29 Agustus 2021 di NET TV, Gunduz Bey yang kembali dari perjalanan panjangnya menemukan kekacauan di desa Kayi.

Gunduz Bey sebelumnya mendapatkan tugas dari Dundar Bey untuk mengurus perdagangan suku Kayi.

Namun saat kembali ke markas suku Kayi, dia menemukan bendera Mongol berkibar di luar tendanya.

Baca Juga: Sinopsis Kurulus Osman di NET TV Hari Ini 29 Agustus 2021: Osman Selamatkan Samsa Bey Dari Pasukan Mongol

Berkibarnya bendera Mongol berarti Dundar Bey telah menjadi Sanjak Bey (penguasa wilayah) atas restu Mongol sekaligus menjadi bawahannya.

Sementara itu, Zohre Hatun diminta menemui Balgay di markas Mongol.

Zohre diminta untuk menjelaskan siapa pelaku yang memberi tahu Geyhatu tentang harta pusaka Jenghis Khan pernah berada di tangan Balgay.

Zohre takut ancaman kematian akan mengarah pada Dundar Bey. Lalu Zohre menjadikan Gunduz Bey sebagai kambing hitam.

Baca Juga: Grand Final MasterChef Indonesia Season 8, Warganet: Terasa Hambar dan Sunyi Tanpa Lord Adi

Zohre mengatakan bahwa orang yang memberitahu Geyhatu bahwa Balgay memiliki benda pusaka Jenghis Khan adalah Gunduz Bey.

Zohre Hatun juga meminta Balgay untuk menyerang Samsa Bey karena telah berani menentang suaminya sebagai Sanjak Bey.

Zohre Hatun mengatakan, jika Balgay bisa menemukan Samsa Bey, maka dia juga akan menemukan Osman.

Sedangkan Balgay ingin menghabisi Osman untuk selamanya. Balgay telah mengirim Kongar untuk melenyapkan Samsa Bey agar dapat membawa Osman dan hartanya kembali.

Baca Juga: Sinopsis Kurulus Osman di NET TV 28 Agustus 2021: Balgay Khianati Mongol, Tuduh Osman Bunuh Komandan Koni

Sementara itu, pasukan pemberani Osman bersama Bamsi Bey telah menghabiskan waktu berhari-hari untuk mencari Osman.

Mereka akhirnya bertemu di sebuah hutan. Pasukan pemberani sangat gembira melihat Osman masih hidup.

Mereka kemudian mendengar kabar bahwa Samsa Bey melenyapkan dua orang Mongol.

Osman pun berniat menemui Samsa Bey untuk memperingatkannya. Namun mereka tidak semudah itu menemukan tempat persembunyian Samsa Bey.

Osman dan pasukan pemberani akhirnya tiba di waktu yang tepat menemukan Samsa Bey.

Baca Juga: Sinopsis Kurulus Osman di NET TV Hari ini 28 Agustus 2021: Takdir Pertemukan Osman dan Bala Hatun di Hutan

Ketika itu Samsa diserang pasukan Mongol di bawah pimpinan Kongar.

Pertarungan antara pasukan Osman dan bangsa Mongol terjadi. Pasukan Osman akhirnya menang dan membuat pasukan Mongol lenyap.

Kongar pun ditangkap. Namun penangkapan Kongar menempatkan Konur Alp (anggota pasukan pemberani Osman) dalam situasi yang sulit.

Dia percaya bahwa Kongar adalah saudara laki-lakinya yang telah lama hilang.

Baca Juga: Anak Muhammad Kace Klarifikasi Soal Penggalangan Dana: Kami Sudah Serahkan Semua ke Pastor Yusuf Manubulu

Kongar dicuri dari keluarganya oleh bangsa Mongol ketika mereka masih anak-anak.

Kongar memakai tato yang sama di lehernya seperti Konur Alp. Tato ini diberikan kepada mereka saat lahir oleh kakek mereka.

Melihat Kongar ditangkap dan sangat mungkin dieksekusi. Kondisi ini menguji kesetiaan Konur kepada saudara-saudaranya.

Nantikan lanjutan Kurulus Osman malam ini. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah