Viral, Polisi Pakai Hacker Background Untuk Lawan Hacker, Buat Netijen Nyinyir: Sipaling Matrix

- 17 September 2022, 20:46 WIB
Video Viral Polisi Pamer Ruangan Canggih Lawan Hacker, Netizen Ngakak: Cuma Screensaver Doank
Video Viral Polisi Pamer Ruangan Canggih Lawan Hacker, Netizen Ngakak: Cuma Screensaver Doank /TikTok

JURNAL MEDAN – Video viral di TikTok dan Facebook, tampak polisi menggunakan hacker background untuk menjaga sistem keamanan Polri.

Video viral tersebut salah satunya di unggah dari akun Facebook Amril Nuryan.

“Di layar gede cuma screen saver sipaling matrix” postingnya.

Ia juga menerangkan, jika tampilan tersebut hanya sebuah hacker backgrund.

“Tampilan monitor security sistem itu gak seperti di film-film,terlihat isinya cuma log, tidak ada motion graphics aneh-aneh” lanjutnya.

Baca Juga: Full Spoiler Boruto Chapter 73, Misi Khusus Untuk Tim 7, Baca Manga Bahasa Indonesia Di Sini

Dalam video yang ramai dibicarakan, tampak seorang polisi bersama dengan rekannya seang bekerja dan sambil minum kopi.

Dalam layar besar yang ditampil, ada teks dan diagram hijau melalui computer yang terus bergerak.

Bagi pemula, tampilan dalam layar bersar tersebut terlihat canggih dan seperti hacker canggih.

Warganet yang melek teknologi menjelaskan jika tampilan grafik hijau itu hanya sekedar hacker background.

Setelah ditelusuri di Youtube, benar saja, background hacker bisa di dapatkan dengan mudah di platform video tersebut.

Baca Juga: Update Klasemen Sementara Liga 2 2022 : Semen Padang Geser Sriwijaya FC dan PSMS Medan Aman di Puncak

Dalam postingan yang beredar tersebut, polisi mengunggah dengan tambahan caption.

Perkuat Sistem Keamanan Data Polri dengan menambahkan emot semangat dan api.

Lantas, netizen memberi kritik atas apa yang dilakukan oknum polisi tersebut, bahkan di sebut mempermalukan diri sendiri.

“Anakku baru mulai belajar internet security di SMKnya. Kutanya, komputermu ginian ngga, kak?” posting penggunka facebook.

“Dia mengernyit, "hah? Apaan tuh? dia yg bikin sinetron dia pula penulis ceritanya” posting akun lainnya.

“Barusan nonton ka Upin Ipin episode jadi programmer robotki. Persis begini tampilan "securty sistemnya" dan warnanya. Pasti Upin Ipin terinsipirasi dari Polri” balas akun lain.

“Sedang belajar Adobe Premier itu” komen penggna FB

Baca Juga: Y2mate: Download dan Converter Video YouTube MP3 MP4 Tanpa Aplikasi Tambahan, Yuk Cek!

“Jngn nantangin heker2 , nanti panik sendiri” balas akun lainnya.

“Buah, jatuh tak jauh dari pohon nya, Bawahan, jatuh tak jauh dari jendral nya” tulis pengguna Facebook.

“Ya Allah....gini amat ya...yg katanya penjaga keamanan...sampai kpn mrka mempermalukan diri sendiri” posting akun lainnya. ***

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x