Profil Nupur Sharma dan Naveen Kumar Jindal, Politisi India yang Dianggap Hina Nabi Muhammad SAW

- 7 Juni 2022, 12:29 WIB
Berikut Profil Nupur Sharma dan Naveen Kumar Jindal, Politisi India yang Dianggap Telah Menghina Nabi Muhammad SAW
Berikut Profil Nupur Sharma dan Naveen Kumar Jindal, Politisi India yang Dianggap Telah Menghina Nabi Muhammad SAW /Twitter / @NupurSharmaBJP/

JURNAL MEDAN - Di dalam artikel ini tersedia profil Nupur Sharma dan Naveen Kumar Jindal yang kini jadi perbincangan.

Nama Nupur Sharma menjadi perbincangan karena dirinya mengeluarkan pernyataan yang dianggap menghina Nabi Muhammad SAW.

Nupur Sharma tidak sendirian, ia mengeluarkan pernyataan tersebut dengan rekannya Naveen Kumar Jindal.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1052, Ryokogyu Green Bull Bawa Pasukan Buster Call ke Wano, Konflik Besar Terjadi

Nupur Sharma dan Naveen Kumar Jindal merupakan politisi muda. Mereka berdua tercatat sebagai anggota partai berkuasa, Partai Bharatiya Janata (BJP).

Profil Nupur Sharma

Nupur Sharma merupakan politisi muda India kelahiran 23 April 1985.

Nupur Sharma yang kini berusai 37 tahun mengenyam pendidikan di Fakultas Hukum, University of Delhi.

Baca Juga: Update Liga 2 : Eks Persija Jakarta Gabung PSMS Medan dan FC Bekasi City Umumkan Agung Pribadi

Kemudian, dia juga menyelesaikan LLB dari DU dan melanjutkan untuk mendapatkan gelar master hukum dari London School of Economics.

Sejak mahasiswa, Nupur sudah aktif berpolitik. Dia menjadi Presiden University Student Union (DUSU) di University of Delhi.

Politisi perempuan tersebut juga menjadi terkemuka dari sayap pemuda partai.

Kemampuannya berdebat telah membuat dirinya menjadi wakil utama partai dalam debat-debat di televisi nasional India.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini Sosok Irwan Hasbullah Ayah Sabrina Chairunnisa yang Kini Jadi Mertua Deddy Corbuzier

Profil Naveen Jindal

Sementara, Naveen Jindal merupakan anggota parlemen dari Partai Bharatiya Janata (BJP. Dirinya merupakan anak dari politisi Shri Om Prakash Jindal.

Shri Om Prakash Jindal pernah menjabat sebagai Menteri di Negara Bagian Haryana, India.

Naveen Jindal yang lahir di Hisar pada 9 Maret 1970 saat ini juga menjabat sebagai Ketua Jindal Steel and Power Limited dan juga menjadi Rektor O.P Jindal Global University.

Baca Juga: Serial All of Us Are Dead Season 2 Kapan Tayang? Berikut Jadwal Rilis yang Perdana Tayang di Netflix

Jindal juga pernah menjadi atlet Polo Air dan atlet menembak. Sejumlah prestasi pernah diraihnya saat menjadi atlet menembak. Salah satunya, peraih medali emas Kejuaraan Menembak Terbuka Singapura tahun 2007.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x