Shinzo Abe Mantan PM Jepang Ditembak, Ini Motif Pelaku Penembakan

- 9 Juli 2022, 08:09 WIB
Ini motif pelaku penembakan Shinzo Abe Mantan PM Jepang
Ini motif pelaku penembakan Shinzo Abe Mantan PM Jepang //Kyodonews

Sebuah video menunjukkan detik-detik politisi 67 tahun itu ditembak. Dalam rekaman itu terlihat tembakan dari sisi belakang Abe yang diiringi dengan asap pasca peluncuran peluru.

Warga di sekitar pun langsung melarikan diri. Sementara Abe terlihat jatuh.

Tak lama setelah itu, beberapa tim dan juga pihak kepolisian mendatangi tubuh Abe dan berusaha memberikan pertolongan kepadanya. Abe dilaporkan langsung dibawa ke rumah sakit untuk perawatan intensif.

Baca Juga: Siapa Yusuke Muranata? Illustrator One Punch Man yang Sedang Trending di Google, Ini Profil Terbarunya

Media Jepang Niigata Nippo dan NHK menyebutkan bahwa Abe mengalami pendarahan di dekat dadanya dan mengalami henti jantung. Ia disebut terkena peluru di sekitar area dada kiri.

Luka yang terdapat pada bagian dada kiri atas membuat Shinzo Abe pendarahan dan sempat tak sadarkan diri.

Usai ditembak orang tak dikenal, Mantan PM Jepang Shinzo Abe akhirnya meninggal dunia.

Baca Juga: UPDATE Liga 2: PSMS Medan Kembali Coret Pemain Muda, Andre Sitepu dan Nico Malau Ikut Trial

Setelah dilakukan perawatan intensif, Shinzo Abe dikabarkan meninggal dunia pascaaksi penembakan tersebut.

Berita meninggalnya Shinzo Abe dilaporkan pertama oleh stasiun berita Jepang NHK News.***

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x