Azab yang Diundur-undur, Ini 10 Pertanda Istidraj, Ustaz Adi Hidayat Ingatkan Bahayanya: Hidup Tak Berguna

25 Februari 2022, 19:27 WIB
Azab yang Diundur-undur, Ini 10 Pertanda Istidraj, Ustaz Adi Hidayat Ingatkan Bahayanya: Hidup Menjadi Tak Berguna /YouTube/Sedekah Harian

JURNAL MEDAN - Ustaz Adi Hidayat (UAH) dalam sebuah kajiannya mengingatkan bahaya istidraj yang sebenarnya adalah azab tetapi diundur-undur oleh Allah.

Adapun pertanda istidraj menurut Ustaz Adi Hidayat sudah banyak terlihat di kalangan umat muslim saat ini. Hidup menjadi tak berguna karena istidraj. Bukankah ini azab?

Istidraj berasal dari bahasa Arab yang menjadi dua bagian ad durju (sesuatu yang terlipat-tergulung secara bertahap) dan daraja.

Baca Juga: Raksasa Media Sosial Milik Barat Mulai Menghukum Rusia, TikTok Milik China Aktifkan Akun Milik Pendukung Putin

"Memasukkan sesuatu secara pelan-pelan, bertahap, disebut ad durju," kata Ustadz Adi Hidayat.

Nah, di dalam istidraj manusia itu merasa seakan meningkat (urusan dunia) padahal sebenarnya menurun.

"Tidak ada peningkatan kebaikan dari harta-benda yang dia dapati," kata UAH.

Dengan demikian, istidraj sebenarnya adalah Azab yang diundur-undur oleh Allah. Namun Allah tetap memberikan kita kenikmatan yang semu.

Baca Juga: Kacau, Nomor WhatsApp Ketua AJI Dibobol, Postingan Instagram Hilang, FB, Twitter, Bikin Hoaks untuk Adu Domba

Simak 10 Pertanda istidraj berikut ini:

1. Harta yang berlimpah, padahal tidak pernah bersedekah.

2. Rezeki berlipat-lipat, padahal jarang shalat, tidak senang pada nasihat Ulama, dan terus berbuat maksiat.

3. Dikagumi, dihormati, padahal akhlak gak baik.

4. Diikuti, diteladani, dan diidolakan, padahal bangga mengumbar aurat dalam berpakaian.

5. Sangat jarang diuji sakit, padahal dosa-dosa menggunung.

Baca Juga: 3 Warna Cat Rumah Anjuran Nabi Muhammad, Satu Diantaranya Dibahas 4 Kali dalam Al Quran, Warna Apakah Itu?

6. Tidak pernah diberikan musibah, padahal gaya hidupnya sombong, meremehkan manusia, angkuh.

7. Anak-anak sehat, cerdas, padahal diberikan makan dari harta hasil yang haram (menipu, korupsi, riba, dan lain-lain).

8. Hidup bahagia penuh canda tawa, padahal banyak orang karenanya ternoda dan terluka.

9. Karirnya terus menanjak, padahal banyak hak orang yang diinjak-injak.

10. Semakin tua semakin makmur, padahal berkubang dosa sepanjang umur.

Baca Juga: Potret TERBARU Diego Michiels, Bintang Arema FC yang Bahagia Menikahi Gadis Batak Dhea Simatupang

Untuk itu UAH senantiasa mengingatkan umat muslim untuk berhati-hati karena istidraj perlahan menenggelamkan.

Rasulullah bersabda, "Jika kamu melihat Allah memberikan dunia kepada seorang manusia pelaku maksiat dengan sesuatu yang ia (pelaku maksiat) sukai, maka sesungguhnya itu adalah ISTIDRAJ." - (HR. Ahmad). ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler