Naskah Khutbah Jumat 2022: Tema Takwa Adalah Kunci Melancarkan Rezeki dan Sukses di Akhirat

6 Maret 2022, 11:15 WIB
Ilustrasi Contoh Naskah Khutbah Jumat 2022 /pixabay.com/Babelphotography

JURNAL MEDAN - Contoh naskah khutbah Jumat bertemakan takwa merupakan kunci utama untuk melancarkan rezeki dan memperoleh kesuksesan di akhirat nanti.

Naskah khutbah Jumat berikut sangat baik disampaikan agar jamaah lebih memahami makna takwa dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Sebagaiman diketahui jika khutbah Jumat adalah satu rukun dalam pelaksanaan salat Jumat, jadi kesempatan itu sangat disayangkan jika tidak bisa memberikan motivasi kepada jamaah agar lebih taat kepada Allah Subhanahu Wa Taala.

Baca Juga: Naskah Kultum Ramadhan 2022 Singkat Tema Menyelami Hikmah Puasa

Dikutip dari laman khotbahjumat.com, berikut ini contoh naskah khutbah Jumat yang dapat menjadi rujukan saat bertugas sebagai khatib dalam pelaksanaan salat Jumat nantinya.


إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَتُوْبُ إِلَيْهِ ، وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَسَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا ، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلَا مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلَا هَادِيَ لَهُ ، وَأَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ محمداً عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ وَصَفِيُّهُ وَخَلِيْلُهُ وَأَمِيْنُهُ عَلَى وَحْيِهِ وَمُبَلِّغُ النَّاسِ شَرْعَهُ فَصَلَوَاتُ اللهِ وَسَلَامُهُ عَلَيْهِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ .

أَمَّا بَعْدُ مَعَاشِرَ المُؤْمِنِيْنَ عِبَادَ اللهِ اِتَّقُوْا اللهَ تَعَالَى وَاعْلَمُوْا أَنَّ تَقْوَاهُ عَزَّ وَجَلَّ أَسَاسُ الْفَلَاحِ وَالسَّعَادَةِ وَالْفَوْزُ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ . عِبَادَ اللهِ : وَتَقْوَى اللهَ جَلَّ وَعَلَا عَمَلٌ بِطَاعَةِ اللهِ عَلَى نُوْرٍ مِنَ اللهِ رَجَاءَ ثَوَابَ اللهِ ، وَتَرْكُ مَعْصِيَةِ اللهِ عَلَى نُوْرٍ مِنَ اللهِ خِيْفَةَ عَذَابِ اللهِ .

Ibadallah,

Khatib mewasiatkan kepada diri khatib pribadi dan jamaah sekalian agar senantiasa bertakwa kepada Allah Ta’ala. Karena hanya dengan takwalah seseorang akan sukses dalam menjalani kehidupan dunia dan akhiratnya.

Baca Juga: Contoh Naskah Khutbah Jumat Tentang Keutamaan dan Pentingnya Menjaga Salat

Ibadallah,

Takwa adalah menaati perintah Allah semaksimal kemampuan kita. Dan menjauhi semua yang Dia larang. Dari pengertian takwa ini, kita bisa mengetahui bahwa agama Islam itu adalah agama yang mudah. Tatkala berkaitan dengan perintah Allah, kita diminta untuk melakukannya sesuai kemampuan kita. Karena perintah artinya meminta seseorang melakukan aktivitas atau kegiatan atau perbuatan tertentu. Untuk melakukan sesuatu, kemampuan orang berbeda-beda. Karena itu, diminta sesuai dengan kemampuan.

Berbeda tatkala berbicara tentang larangan. Kita diminta untuk meninggalkan semua larangan. Meninggalkan larangan artinya seseorang diminta untuk tidak melakukan apapun. Untuk tidak melakukan sesuatu, semua orang mampu. Semua orang bisa. Yang membuatnya sulit adalah perang melawan hawa nafsu. 

Oleh karena itu, aneh sekali seseorang yang menyatakan, “Susah kalau apa-apa ga boleh.” Kalimat ini salah dari beberapa sisi. Pertama: untuk tidak melakukan apa-apa itu mudah. Tinggal berdiam diri saja. Tidak perlu bergerak. Tidak perlu keluar negeri atau materi. Kedua: larangan dalam Islam itu sedikit dibandingkan dengan yang dibolehkan. Artinya, ketika tidak melakukan sesuatu, ada alternatif lain yang bisa dilakukan.

Baca Juga: Contoh Naskah Khutbah Jumat Terbaru dengan Tema: Jalan Keluar dari Musibah Covid-19

Ibadallah,

Selain takwa itu mudah. Takwa itu juga berfaedah dalam kehidupan dunia kita. terlebih akhirat. Dalam kehidupan dunia, takwa adalah sebab terbesar untuk lapangnya rezeki. Allah Ta’ala berfirman,

وَمَن يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا (2) وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ

“Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” [Quran Ath-Thalaq: 2-3].

Dalam ayat ini, Allah memberi syarat, apabila seseorang bertakwa ada dua hal yang akan terwujud. Pertama: Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Ibnu Abbas mengatakan, “Maksudnya jalan keluar dari segala musibah di dunia dan akhirat.” Kedua: memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Yaitu dari jalan yang tak pernah ia bayangkan dan harapkan.

Baca Juga: Hujan di Laga Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh, Warganet: Main di Sawah, Penuh Kenangan dan Genangan

Abdullah bin Mas’ud radhiallahu ‘anhu mengatakan, “Sesungguhnya ayat di dalam Alquran yang paling besar memberikan jalan keluar adalah ayat:

وَمَن يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا

“Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar.”

Dalam ayat yang lain, Allah Ta’ala berfirman,

وَلَوْ أَنَّ أَهْلَ ٱلْقُرَىٰٓ ءَامَنُوا۟ وَٱتَّقَوْا۟ لَفَتَحْنَا عَلَيْهِم بَرَكَٰتٍ مِّنَ ٱلسَّمَآءِ وَٱلْأَرْضِ وَلَٰكِن كَذَّبُوا۟ فَأَخَذْنَٰهُم بِمَا كَانُوا۟ يَكْسِبُونَ

“Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.” [Quran Al-A’raf: 96]

Abdullah bin Abbas radhiallahu ‘anhuma mengatakan, “Firman Allah, ‘pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi’, maksudnya adalah akan Kami luaskan untuk mereka kebaikan. Dan Kami datangkan dari segala arah.”

Dalam ayat ini ada beberapa hal yang Allah janjikan untuk orang-orang yang beriman dan bertakwa. 

Pertama: Allah bukakan untuk orang-orang yang beriman dan bertakwa keberkahan yang banyak.

Kedua: keberkahan atau kebaikannya itu bervariasi dan banyak.

Ketiga: keberkahan tidak hanya dari satu arah. Tapi dari arah atas. Yaitu langit. Dan juga dari arah bawah. Yaitu bumi. Semuanya memberikan kebaikan yang mereka miliki.

أَقُوْلُ قَوْلِي هَذَا، وَأَسْتَغْفِرُهُ العَظِيْمَ الجَلِيْلَ لِيْ وَلَكُمْ، وَلِجَمِيْعِ المُسْلِمِيْنَ مِنْ كُلِّ ذَنْبٍ، فَاسْتَغْفِرُوْهُ؛ إِنَّهُ هُوَ الغَفُوْرُ الرَحِيْمُ

Demikian contoh khutbah Jumat yang mungkin bisa dijadikan sebagai bahan rujukan bagi khatib yang akan bertugas di Jumat berikutnya, semoga bermanfaat bagi semuanya.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler