10 Nama Malaikat Lengkap Dengan Tugasnya dalam Agama Islam, Apa Saja? Yuk Simak di Sini

30 Juli 2022, 13:11 WIB
Foto ilustrasi, ada malaikat yang menjaga pintu-pintu langit /pixabay/geralt/

 

JURNAL MEDAN - Berikut ini 10 nama-nama malaikat dalam Islam berikut dengan tugas-tugasnya yang wajib untuk diketahui.

Dalam agama Islam, ada 10 nama malaikat dan tugasnya yang wajib untuk diketahui dan sudah pernah diajarkan sewaktu sekolah dasar.

Mengetahui dan mengimani nama-nama malaikat serta tugas nya adalah salah satu dari rukun iman dalam ajaran agama Islam.

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Hamil Menurut Islam dan Primbon Jawa, Apakah Ada Kabar Baik Atau Rezeki Baru? Ini Penjelasannya

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini 10 nama malaikat dalam agama Islam dan tugasnya yang wajib untuk diketahui.

1. Malaikat Jibril

Malaikat Jibril bertugas menyampaikan wahyu dari Allah Subhanahu Wa Taala kepada seluruh Nabi dan Rasul yang diutus oleh Allah ke atas dunia ini.

Rasul terakhir yang ada di dunia ini adalah Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam dan tidak akan ada lagi Rasul setelah Nabi Muhammad.

Baca Juga: Hukum Bacaan Tajwid Surat Al Maidah Ayat 48 Lengkap Isi Kandungan, Cara Baca dan Artinya

Setelah tidak ada lagi Nabi dan Rasul, salah satu tugas malaikat Jibril adalah mendampingi orang yang sakaratul maut dalam keadaan suci.

2. Malaikat Mikail

Malaikat Mikail bertugas menyampaikan rezeki kepada seluruh makhluk hidup yang ada di dunia ini sebagaiman yang telah ditetapkan oleh Allah Subhanahu Wa Taala.

Atas izin dari Allah, malaikat Mikail juga bertugas untuk mengatur cuaca dan tananaman yang ada di muka bumi ini.

Baca Juga: Hukum Bacaan Tajwid Surat Al Baqarah Ayat 6 Lengkap dengan Cara Baca dan Artinya

3. Malaikat Israfil

Tugas malaikat Israfil adalah meniup sangkakala pada hari kiamat nanti, jika sangkakala telah ditiup oleh malaikat Israfil.

Maka kehidupan di alam semesta ini akan punah sebagaimana ketetapan dari Allah Subhanahu Wa Taala.

4. Malaikat Izrail

Tugas malaikat Izrail adalah mencabut nyawa setiap makhluk hidup di seluruh alam semesta ini, tidak hanya manusia, hewan, dan tumbuhan.

Namun seluruh makhluk hidup akan dicabut nyawanya oleh malaikat Izrail jika telah sampai ketetapan dari Allah Subhnahu Wa Taala.

Baca Juga: Pernah Mimpi Gigi Lepas, Lalu Apa Artinya? Simak Penjelasan Buya Yahya Berikut

5. Malaikat Munkar

Tugas malaikat Munkar adalah mendatangi orang yang telah berada di alam barzah dan menanyakan tentang keimanan dan ketakwaannya kepada Allah Subhanahu Wa Taala.

Orang yang didatangi oleh malaikat Munkar ini hanyalah orang yang buruk akhlak dan keimanannya selama hidup di atas dunia.

Dalam berbagai sumber disebutkan jika malaikat Munkar ini memiliki sosok yang membuat ahli kubur akan menyesali keburukan akhlak dan imannya selama hidup di atas dunia.

6. Malaikat Nakir

Malaikat Nakir memiliki tugas mendatangi orang yang memiliki kebaikan di alam barzah dan datang dengan sosok yang ramah serta membuat penghuni kubur itu senang.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Bertemu dengan Orang Sudah Meninggal, Apakah Bertanda Baik atau Buruk? Simak Penjelasannya!

7. Malaikat Raqib

Malaikat Raqib tugasnya adalah mencatat semua amal buruk yang dilakukan oleh umat manusia sebagai catatan amal baik untuk dijadikan pertimbangan masuk ke dalam surganya Allah.

8 Malaikat Atid

Tugas dari malaikat Atid ini adalah mencatat semua perbuatan buruk manusia di atas dunia ini dan akan ditunjukkan kepada orang yang memiliki catatan amal buruk itu pada hari pertimbangan amal dilakukan.

9. Malaikat Malik

Malaikat malik bertugas menjaga pintu neraka, sosok malaikat Malik ini sangat kasar, keras namun tidak pernah sekalipun durhaka kepada Allah Subhanahu Wa Taala.

10. Malaikat Ridwan

Malaikat terakhir adalah Ridwan yang memiliki tugas menjaga pintu surga, yang merupakan anugerah terbesar dan hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang patuh dan taat kepada syariat Islam.***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler