Hati-Hati, Banyak Perceraian Terjadi Karena Hal Ini, Simak Penjelasan Ustazah Oki Setiana Dewi

- 2 Oktober 2021, 12:00 WIB
Hati-Hati, Banyak Perceraian Terjadi Karena Hal Ini, Simak Penjelasan Ustazah Oki Setiana Dewi
Hati-Hati, Banyak Perceraian Terjadi Karena Hal Ini, Simak Penjelasan Ustazah Oki Setiana Dewi /Pixabay

"Kurangnya atau tidak lancarnya komunikasi, si istri mengatakan suami saya susah diajak bicara. Suami mengatakan saya tidak cocok bicara dengan istri saya," ucap ustazah Oki Setiana Dewi.

Padahal kalau saling introspeksi diri satu sama lain konflik internal akan mudah untuk dihindari. Konflik kedua bisa saja karena adanya orang ketiga yang hadir dalam pernikahan.

"Daripada kita sibuk menyalahkan kenapa pasangan saya tergoda kepada orang lain, lebih baik kita bermuhasabah. Mungkin di dalam diri saya kurang memberi pelayanan kepada suami," jelasnya.

Konflik dalam rumah tangga bisa juga karena finansial. Kekurangan materi dalam rumah tangga juga sering menjadi awal penyebab munculnya saling salah menyalahkan.

Baca Juga: Nenek Kalyani Mulai Bandingkan Gauri dan Anandi, Sumitra Sangat Marah: Sinopsis Balika Vadhu di ANTV Hari Ini

"Mungkin kita bisa berinstropeksi karena tuntutan kita yang tinggi sehingga suami tidak mampu misalnya," lanjut ustazah Oki Setiana Dewi.

Konflik rumah tangga juga pernah terjadi karena istri-istri Nabi SAW meminta agar nafkah mereka dinaikkan.

Sahabat Nabi SAW, kemudian Abu Bakar yang mengetahui hal tersebut menasehati anaknya Aisyah RA dan Umar bin Khattab menasehati Habsyah RA.

Kedua sahabat Nabi SAW itu mengatakan kepada anak-anak mereka bahwa yang mereka tuntut tidak ada pada diri Nabi SAW.

Baca Juga: Antara Sarah dan Ana, Reno Akhirnya Pilih Ana: Sinopsis Terpaksa Menikahi Tuan Muda di ANTV Hari Ini

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah