Sakaratul Maut Menjadi Ringan, Rutin Melakukan Amalan Ini, Ustadz Abdul Somad: Terhindar dari Mati yang Buruk

- 12 Februari 2022, 13:12 WIB
Sakaratul Maut Menjadi Ringan, Rutin Melakukan Amalan Ini, Ustadz Abdul Somad: Terhindar dari Mati yang Buruk
Sakaratul Maut Menjadi Ringan, Rutin Melakukan Amalan Ini, Ustadz Abdul Somad: Terhindar dari Mati yang Buruk /Screenshot YouTube

JURNAL MEDAN - Ustadz Abdul Somad (UAS) dalam salah satu kajiannya mengatakan amalan sedekah rutin bisa meringankan sakaratul maut sekaligus menghindari mati Su'ul Khatimah.

Sakaratul maut pasti dihadapi seluruh umat manusia menjelang kematian namun cara dan proses berbeda-beda, termasuk waktunya.

Sementara su'ul khatimah adalah meninggal dunia atau mati dalam keadaan buruk yakni berpaling dari Allah SWT.

Baca Juga: Bisa Rasakan Pertanda Kejadian di Masa Depan, Empat Weton Ini Dinilai Tak Pernah Gagal dalam Hidupnya

Semua umat muslim tentu menghindari mati dalam kondisi su'ul khatimah.

"Supaya kita ringan waktu sakaratul maut yaitu dengan cara bersedekah," kata Ustadz Abdul Somad.

Selain itu, UAS juga menyatakan sedekah bisa membuat manusia terhindar dari kematian yang su'ul khatimah.

"Sedekah itu menghilangkan mati Su'ul Khatimah," ujar Ustadz Abdul Somad.

Dan memang sedekah adalah amalan yang selalu dirindukan oleh orang yang telah meninggal dunia atau mati dan berada di dalam kubur.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x