Ada 3 DOSA Besar yang Tidak Akan Diampuni Allah di Malam Nisfu Sya'ban Kata Rasulullah

- 17 Maret 2022, 10:52 WIB
Ada 3 DOSA Besar yang Tidak Akan Diampuni di Malam Nisfu Sya'ban Kata Rasulullah
Ada 3 DOSA Besar yang Tidak Akan Diampuni di Malam Nisfu Sya'ban Kata Rasulullah /

JURNAL MEDAN - Berikut 3 dosa besar yang tidak akan diampuni Allah di Malam Nisfu Sya'ban kata Rasulullah.

Seperti yang diketahui, Malam Nisfu Sya'ban artinya malam pengampunan dosa.

Untuk itu, sejumlah ulama menganjurkan umat Muslim untuk memperbanyak amalan ibadah di malam 15 Syaban, tepatnya pada tanggal 14 Syaban setelah matahari tenggelam.

Malam Nisfu Sya'ban 2022 jatuh pada tanggal 14 Sya'ban 1443 H bertepatan tanggal 18 Maret 2022.

Baca Juga: Nama Lain Nisfu Sya'ban dari Bahasa Arab, Turki, Melayu dan Jawa Lengkap Dengan Artinya

Sehingga dianjurkan memperbanyak amalan pada tanggal 17 Maret (setelah sholat Maghrib).

Menurut Sayyid Muhammad bin Alawi al-Maliki, dosa-dosa yang tergolong sebagai dosa besar.

Hal ini berdasarkan hadits riwayat Bukhari, Tirmidzi, dan An-Nasa’i dari Ibnu Mas‘ud yang artinya:

 "Abdullah bin Mas'ud bertanya, 'Wahai Rasulullah, dosa apakah yang paling berat?' Kemudian Rasulullah menjawab, 'menjadikan suatu hal sebagai persamaan dari Allah yang telah menciptakanmu (syirik).' Kemudian Abdullah berkata, 'Apalagi wahai Rasulullah?’ Rasul menjawab, 'Membunuh orang tuamu karena engkau takut dia makan bersamamu.' Abdullah bertanya lagi, 'Kemudian apalagi wahai Rasul?' Kamu berzina dengan istri tetanggamu."

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x