Inilah 4 Keutamaan Sahur dan Bagaimana Cara Mengakhirinya, Berdasarkan Hadits Shahih Rasulullah SAW

- 8 April 2022, 15:20 WIB
Inilah 4 Keutamaan Sahur dan Bagaimana Cara Mengakhirinya, Berdasarkan Hadits Shahih Rasulullah SAW
Inilah 4 Keutamaan Sahur dan Bagaimana Cara Mengakhirinya, Berdasarkan Hadits Shahih Rasulullah SAW /Youtube Domo Bramantyo

JURNAL MEDAN - Berikut deretan keutamaan sahur, dan cara mengakhirinya selama tidak khawatir akan terbit fajar.

Ternyata selain berbuka puasa yang memiliki berbagai keutamaan, sahur juga memiliki berbagai kebaikan dan keutamaan yang terkandung didalamnya.

Keutamaan sahur ini telah dikatakan oleh Rasulullah saw. diantaranya yang memiliki
berbagai macam barakah.

Baca Juga: Inilah 7 Keutamaan Segera Berbuka Puasa, Disukai oleh Allah SWT, Hingga Terdapat Banyak Kebaikan Didalamnya

Selengkapnya, berikut keutamaan sahur dan cara mengakhirinya, dikutip jurnalmedan.pikiran-rakyat.com melalui terjemahan kitab Riyadhus Shalihin 2, halaman 129-130.

Dimana dalam artikel ini ada empat keutamaan sahur yang bersumber dari riwayat hadits shahih Rasulullah saw.

1. Dari Anas ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda: "Bersabarlah kamu sekalian karena sesungguhnya di dalam sahur itu terdapat barakah". (Riwayat Bukhari dan Muslim)

Baca Juga: Khutbah Jumat Minggu Pertama Bulan Ramadhan 8 April 2022, Tema: Menapaki Kemuliaan Ramadhan

2. Dari Zaid bin Tsabit ra. berkata: "Kami sahur bersama-sama dengan Rasulullah saw. kemudian kami melaksanakan sholat". Ada seseorang bertanya: "Berapa lama antara sahur dengan sholat itu?" Ia menjawab: "Kira-kira bacaan 50 ayat". (Riwayat Bukhari dan Muslim)

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x