Bacaan Niat dan Tata Cara Mandi Besar, Amalan Sunnah yang Dianjurkan Sebelum Sholat Jumat

- 3 Juni 2022, 06:10 WIB
Ilustrasi - Bacaan Niat dan Tata Cara Mandi Besar, Amalan Sunnah yang Dianjurkan Sebelum Sholat Jumat
Ilustrasi - Bacaan Niat dan Tata Cara Mandi Besar, Amalan Sunnah yang Dianjurkan Sebelum Sholat Jumat /pexels.com/Sarah Chai/

JURNAL MEDAN - Berikut ini adalah bacaan Niat dan tata cara dalam pelaksanaan mandi besar sebagai persiapan mendirikan sholat Jumat.

Selain Niat dan tata cara mandi besar, simak juga amalan sunnah yang dianjurkan dilakukan sebelum sholat Jumat.

Jumat merupakan hari yang sangat mulia bagi umat muslim, terutama bagi kaum laki laki yang telah baligh.

Baca Juga: Surat Al Kahfi Lengkap Ayat 1 Sampai 110 Arab Latin dan Artinya, Dianjurkan Dibaca Hari Jumat

Pada hari Jumat, umat muslim laki-laki yang baligh dan berakal sehat diwajibkan untuk mendirikan sholat Jumat.

Namun demikian, sebelum berangkat ke masjid Rasulullah menyerukan untuk mandi terlebih dahulu.

“Mandi pada hari Jumat adalah wajib bagi setiap orang yang baligh.” (HR Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: UPDATE Liga 2: PSIM Yogyakarta Gaet Sendri Johansah Dari PSMS Medan dan Persiba Balikpapan Umumkan Pemain Baru

Di hadist lain dijelaskan, mandi yang dimaksud pada hari Jumat sama halnya dengan mandi besar.

“Barangsiapa mandi Jumat, seperti mandi jinabat.” (HR Bukhari dan Muslim).

Adapun niat mandi besar adalah sebagai berikut:

Niat mandi besar (junub) laki laki:

"Nawaitu Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta'aala."

Artinya:

"Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadas besar fardhu karena Allah Ta'aala".

Baca Juga: Simak Jadwal Lengkap PPDB Jatim 2022 serta Cara Pengambilan PIN Dimulai 2-18 Juni 2022

Niat mandi besar (junub) untuk perempuan

"Nawaitu Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta'aala."

Artinya:

"Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadas besar fardhu karena Allah Ta'aala."

Tata Cara Mandi Besar

Tata cara mandi besar kaum laki laki dan perempuan sedikit berbeda.

Berikut ini tata cara mandi besar untuk laki laki:

1. Mengawali dengan niat untuk menghilangkan hadats besar.

2. Ambil air, lalu basuh tangan sebanyak 3 kali.

3. Bersihkan semua najis atau kotoran yang masih menempel pada tubuh.

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat Bulan Juni 2022, Tema: Keistimewaan dan Peristiwa Besar Bulan Dzulqaidah

4. Berwudhu sebagaimana ketika hendak shalat.

5. Mengguyur bagian kepala hingga tiga kali.

6. Siram anggota badan sebelah kanan hingga tiga kali, kemudian siram anggota badan pada bagian kiri sebanyak tiga kali juga.

7. Membasuh rambut dan menyela pangkal kepala dengan cara memasukkan kedua tangan ke air, lalu menggosokkannya ke kulit kepala, dan kemudian menyiram kepala tiga kali.

8. Kemudian gosoklah bagian tubuh sebanyak tiga kali, baik pada bagian depan, belakang, atau menyela rambut serta jenggot.

9. Bilas seluruh tubuh dengan mengguyurkan air, dimulai dari sisi yang kanan, lalu lanjutkan dengan sisi tubuh kiri.

Baca Juga: Ikhlaskan Eril, Atalia Praratya: Ril, Mamah Pulang Dulu ke Indonesia Ya!

Sementara tata cara mandi besar kaum perempuan adalah sebagai berikut:

1. Membaca niat dalam hati

2. Mencuci tangan terlebih dahulu sebanyak tiga kali sebelum tangan tersebut dimasukkan dalam bejana atau sebelum mandi.

3. Membersihkan kemaluan dan kotoran yang ada dengan tangan kiri.

4. Mencuci tangan setelah membersihkan kemaluan dengan menggunakan sabun.

5. Berwudu dengan sempurna seperti ketika hendak shalat.

6. Menyiramkan air ke atas kepala sebanyak tiga kali.

Baca Juga: Atalia Praratya, Ridwan Kamil, dan Zara Pamit ke Eril, Postingan 'Pulang Dulu ke Indonesia' Dibanjiri Doa

7. Mengguyur air pada kepala sebanyak tiga kali hingga sampai ke pangkal rambut atau kulit kepala dengan menggosok-gosokkannya dan menyela-nyelanya.

8. Mengguyur air ke seluruh badan dimulai dari sisi yang kanan setelah itu yang kiri.

Adapun amalan sunnah yang dianjurkan untuk dikerjakan sebelum sholat Jumat adalah sebagai berikut:

1. Mandi Besar

2. Menggosok Gigi

3. Memotong Kuku dan Kumis

4. Memakai Pakaian Putih

5. Memakai Wewangian

6. Segera Menuju ke Masjid

7. Melangkah Masuk Masjid dengan Kaki Kanan

8. Mendirikan Sholat Tahiyyatul Masjid

9. Memperbanyak Sholawat

10. Itikaf sebelum Khotib Naik Keatas Mimbar

11. Sholat Sunnah Ba’diyah

12. Membaca Surat Al-Kahfi

Baca Juga: Surat Yasin 83 Ayat, Tahlil, Lengkap Dengan Doa Arwah Untuk Dibaca Pada Malam Jumat

Itulah niat dan tata cara mandi besar beserta amalan Sunnah yang dianjurkan dikerjakan sebelum sholat Jumat.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah