Kapan 1 Muharram 1444 H Diperingati? Ini Sejarah Singkat Tahun Baru Islam

- 25 Juli 2022, 22:04 WIB
Sejarah Tahun Baru Islam
Sejarah Tahun Baru Islam /Freepik

JURNAL MEDAN - Pada setiap 1 Muharram umat Islam di seluruh dunia akan memperingati pergantian tahun dalam kalender Islam.

Pada tahun 2022, 1 Muharram 1444 H akan bertepatan dengan tanggal 30 Juli 2022 atau pada hari Sabtu.

Lalu bagaimana sejarah penentuan 1 Muharram sebagai penanda awal tahun bagi umat Islam tersebut?

Baca Juga: Libur Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H Diundur?, Ini Penjelasan SKB 3 Menteri

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini sejarah singkat tahun baru Islam atau 1 Muharram yang diperingati pada setiap tahunnya.

Jumlah bulan dalam tahun Islam atau Hijriah berjumlah 12 bulan dengan nama-nama Muharram, Shafar, Rabi’ul Awal, Rabi’ul Akhir, Jumadil Awal, Jumadil Akhir, Rajab, Sya’ban, Ramadhan, Syawal, Zulqaidah, dan Zulhijjah.

Penetapan kalender Hijriah dimulai saat kepemimpinan Khalifah Umar bin Khattab yang berdiskusi dengan beberapa sahabat Nabi lainnya.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Tahun Baru Islam 2022 1 Muharram 1444 H, Gratis dengan Cara Penggunaannya

Umar bin Khattab dan beberapa sahabat Nabi berdiskusi tentang kapan awal tahun Hijriah ditetapkan.

Dalam diskusi tersebut, ada tiga pilihan yang keluar sebagai penanda awal tahun Hijriah atau 1 Muharram.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x