Puasa Asyura Jatuh pada Hari Senin Besok, Berikut Tata Cara dan Bacaan Niat dan Doanya

- 7 Agustus 2022, 15:29 WIB
Puasa Asyura Jatuh Besok Senin 8 Agustus 2022. Foto: Ilustrasi
Puasa Asyura Jatuh Besok Senin 8 Agustus 2022. Foto: Ilustrasi /PIXABAY/@Serdar_A

JURNAL MEDAN - Puasa Asyura atau yang dikenal dengan 10 Muharram adalah puasa sunah yang dikerjakan di bulan Muharram saja.

Puasa yang paling utama di bulan Muharram adalah di tanggal 9 dan 10 Muharram.

Puasa 10 Muharram bertepatan pada hari Senin 8 Agustus 2022 nanti.

Baca Juga: FULL Arab dan Latin, Ini Teks Surat Yasin 1-83 Ayat, lengkap keutaaaman dibaca usai Sholat dan Pengajian

Menurut hadist yang diriwayatkan Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi SAW bersabda,

“Sebaik-baik puasa/shaum setelah Ramadhan adalah puasa di bulan Allah, Bulan Muharram.” (HR. Muslim).

Menurut hadist lain, Rasulullah SAW bersabda umat Muslim yang mengerjakan puasa asyura akan dihapus dosanya selama setahun.

Baca Juga: Puasa Tasua Tanggal Berapa? Jangan Lewatkan Ya, Berikut Ini Bacaan Niatnya

Puasa Asyura punya sejarah panjang. Bahkan, puasa ini sudah lebih dahulu dilakukan oleh kaum Yahudi jauh sebelum agama Islam datang.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x