Teks Khutbah Jumat PDF Bulan Muharram Terbaru, Tema 9 Keutamaan Dzikir Bagi Umat Islam

- 18 Agustus 2022, 20:03 WIB
Teks Khutbah Jumat PDF Bulan Muharram Terbaru, Tema 9 Keutamaan Dzikir Bagi Umat Islam
Teks Khutbah Jumat PDF Bulan Muharram Terbaru, Tema 9 Keutamaan Dzikir Bagi Umat Islam /Pixabay

Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, . [Al-Baqarah: 152]

Imam Al Qurthubi dalam tafsirnya mengatakan, ”Makna ayat ini adalah ingatlah kalian kepada-Ku dengan melakukan ketaatan, Aku akan mengingat kalian dengan pahala dan ampunan. Ini adalah pendapat dari Sa’id bin Jubair. (Ulama Tabi’in terkemuka.)

Beliau juga mengatakan, ”Dzikir adalah mentaati Allah. Maka siapa yang tidak taat kepada Allah berarti tidak berdzikir kepada-Nya meskipun banyak mengucapkan tasbih, tahlil dan membaca al-Quran.”[i]

Alah Ta’ala juga menegaskan bahwa dzikir kepada Allah Ta’ala itu akan membuahkan ketenangan dalam hati seseorang. Allah Ta’ala berfirman,

الَّذِينَ آمَنُواْ وَتَطْمَئِنُّ قُلُوبُهُم بِذِكْرِ اللّهِ أَلاَ بِذِكْرِ اللّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ -٢٨-

(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram. [Ar-Ra’d: 28]

Ini hanyalah sebagian dari keutamaan berdzikir kepada Allah yang ada dalam al-Quran. Adapun keutamaan berdzikir kepada Allah yang disampaikan oleh Rasulullah ﷺ sangatlah banyak. Tidak memungkinkan untuk disebutkan semuanya dalam khutbah Jumat ini.

Namun demikian, kami akan menyampaikan sebagian kecil saja untuk mengenalkan keutamaan berdzikir kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala yang sedemikian besar:

Orang mukmin yang berdzikir kepada Allah berada pada kedudukan yang tinggi sampai-sampai Allah membanggakan mereka di kalangan para Malaikat.
Dari Abu Sa’id Al Khudri, dia berkata, ”Muawiyah keluar menuju satu halaqah (sekelompok orang yang duduk melingkar) di dalam masjid, lalu dia bertanya, ”Apa yang menyebabkan kalian duduk?”

Mereka menjawab, ”Kami sedang berdzikir kepada Allah.” Muawiyah berkata, ”Demi Allah. Tidak ada yang menyebabkan engkau duduk kecuali hanya itu?” Mereka menjawab, ”Demi, Allah. Tidak ada yang menyebabkan kami duduk, kecuali hanya itu.”

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah