Referensi Khutbah Jumat Edisi Tahun Baru 2023 Singkat. Sambut Awal Tahun dengan Memakmurkan Masjid

- 7 Desember 2022, 13:23 WIB
Referensi Khutbah Jumat Edisi Tahun Baru 2023 Singkat. Sambut Awal Tahun dengan Memakmurkan Masjid
Referensi Khutbah Jumat Edisi Tahun Baru 2023 Singkat. Sambut Awal Tahun dengan Memakmurkan Masjid /Pixabay

Dahulu, masjid Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam itu tidak ada pintunya. Masjid mulai dipasangi pintu untuk menjaga masjid dari gangguan seperti anjing dan binatang buas lainnya yang dapat mencemari kesucian masjid.

Seiring bergantinya zaman, gangguan pada masjid semakin kompleks. Mulai ada pencuri yang menyasar barang-barang yang ada di masjid. Ada pula kelompok atau oknum melancarkan gangguan ke masjid.

Sejak saat itu, akhirnya para ulama fikih mulai meneliti dan berijtihad soal hukum menutup pintu gerbang masjid di luar waktu shalat.

Ulama mazhab Hanafi berpendapat menutup pintu masjid di luar waktu shalat hukumnya makruh tahrim. Makruh yang mendekati haram. Karena itu serupa dengan menghalangi orang untuk datang ke masjid, dan menghalangi orang untuk datang ke masjid hukumnya haram.

Sedangkan mayoritas ulama mazhab Maliki, Syafi’i, dan sebagian mazhab Hanbali berpendapat boleh menutup pintu gerbang masjid di luar waktu shalat jika ada kekhawatiran terhadap keamanan masjid.

Artinya, jika secara prediksi masjid aman dari segala gangguan, maka pintu masjid harus selalu terbuka agar kaum muslimin bisa sewaktu-waktu datang untuk beribadah.

Persoalan teknis terkait hal ini sangat banyak pilihan solusinya. Para takmir masjid bisa memilih tindakan sesuai dengan kondisi masing-masing.

Jamaah shalat Jumat rahimakumullah, Demikian materi khutbah Jumat tentang cara memakmurkan masjid yang dapat kami sampaikan pada siang hari ini. Semoga Allah subhanahu wata’ala memasukkan kita ke dalam golongan kaum beriman yang bersemangat dalam memakmurkan masjid. Amin.

أَقُوْلُ قَوْلِيْ هَذَا وَأَسْتَغْفِرُ اللهَ لِيْ وَلَكُمْ وَلِسَائِرِ الْمُسْلِمِيْنَ مِنْ كُلِّ ذَنْبٍ، فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ.

KHUTBAH KEDUA

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x