Bukan Pria Ataupun Wanita, Kenali Identitas Non Biner Selengkapnya, Viral Usai Kejadian di Unhas Makassar

22 Agustus 2022, 16:37 WIB
Bukan Pria Ataupun Wanita, Kenali Identitas Non Biner Selengkapnya, Viral Usai Kejadian di Unhas Makassar /Pixabay

 

JURNAL MEDAN - Belakangan ini ramai diperbincangkan tentang Maba di Unhas diusir oleh dosen usai mengaku Non Biner.

Diketahui, peristiwa pengusiran mahasiswa yang mengaku non biner tersebut terjadi saat sesi pengenalan kehidupan Kampus Fakultas Hukum Unhas Makassar.

Maba berinisial MNA itu, mengatakan jika dirinya berjenis kelamin laki-laki, tapi tak menganggap ia masuk kategori laki-laki ataupun perempuan.

Baca Juga: Link YouTube MP3 Kualitas Terbaik, Download Video Musik YouTube Gratis jadi Format MP3 DISINI!

Mendengar pengakuan itu, dosen yang bertanya kepada maba MNA, segera memanggil panitia dan meminta MNA untuk membawa tasnya keluar ruangan.
Kejadian itu sontak membuat publik geger dan bertanya apa sebenarnya pengertian Gender Netral atau Non Biner.

Dalam kehidupan sehari-hari perbedaan antara perempuan dengan laki-laki sering disebut dengan perbedaan gender.

Baca Juga: Spoiler One Punch Man Chapter 171 Reddit, Berikut Raw Scan dan Release Date Manga

Lalu apa arti gender yang sebenarnya? dikutip dari YouTube Sahabat PMII Gender adalah sifat, peran, posisi sosial yang dilekatkan kepada laki-laki dan perempuan yang berasal dari hasil konstruksi sosial.

Cara pandang atau persepsi manusia terhadap laki-laki atau perempuan yang di dasarkan pada maskulinitas dan feminitas, bukan pada perbedaan jenis kelamin. sedangkan gender NonBiner adalah

Gender Non biner adalah istilah identitas gender yang tidak merujuk secara spesifik pada salah satu gender seperti perempuan maupun laki-laki.

Baca Juga: Link Download GB WhatsApp Pro ( WA GB) Terbaru 2022 Anti Banned Tanpa Kadaluarsa dan Keunggulan KLIK DISINI!

Non biner dapat berada di antara ataupun di luar dua gender tersebut. dalam konteks ini, identitas gender merujuk pada persepsi internal seseorang.

Identitas gender tergantung dari bagaimana seseorang memandang dirinya, bukan berdasarkan kondisi biologis yang ditentukan dari jenis kelamin.

Sebenarnya, di dalam lingkungan atau secara medis, kelompok Non biner tetap dianggap sebagai pria ataupun wanita. hanya saja mereka sendiri tidak mengasosiasikan dirinya ke dalam gender pria atau wanita.

Baca Juga: One Piece Chapter 1058 Release Date, Spoiler dan Raw Scan. Tujuan SHP Pasca Wano Berakhir

Dengan kata lain, kelompok non biner menganggap dirinya memiliki dua jenis kelamin sekaligus, meskipun mereka sebenarnya punya satu jenis kelamin atau dua sekalipun (interseks).***

Editor: Sunardi Panjaitan

Tags

Terkini

Terpopuler