Hadiri Peresmian RSUD Pintu Padang Tapsel, Fitri Krisnawati Tandjung: Rumah Sakit Ini Membawa Kebermanfaatan

- 6 Maret 2023, 22:34 WIB
Fitri Krisnawati Tandjung Saat Hadiri Peresmian RSUD Pintu Padang Tapsel
Fitri Krisnawati Tandjung Saat Hadiri Peresmian RSUD Pintu Padang Tapsel /Tanzielal/Jurnal Medan

JURNALMEDAN - Ketua Yayasan MATAULI sekaligus Fitri Krisnawati Tandjung menghadiri acara peresmian Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pintu Padang, Tapanuli Selatan, Senin 6 Maret 2023.

Fitri Krisnawati Tandjung menjadi tamu undangan spesial dalam acara peresmian tersebut. Dimana dalam acara tersebut turut hadir Forkopimda Tapanuli Selatan.

Fitri Krisnawati Tandjung mengungkapkan bahwa pembangunan RSUD Pintu Padang ini akan meningkatkan kualitas kesehatan untuk masyarakat setempat.

Baca Juga: Viral Banjir dan Longsor di Brasil Usai Karnaval Pemujaan Setan, Ternyata Ini Fakta Sebenarnya

Sehingga masyarakat nantinya tidak perlu jauh-jauh berobat ke Sipirok atau Padangsidimpuan.

"Pesan bapak Bupati Tapsel juga bahwa Rumah Sakit ini akan dilakukan pembangunan secara terus menerus, serta menciptakan pelayanan yang baik dan manajemen yang baik juga," ungkapnya.

Dengan diresmikannya RSUD Pintu Padang ini Fitri Tandjung juga mengharapkan agar seluruh stakeholder dan masyarakat turut bersama-sama membangun dan merawat Rumah Sakit ini.

Baca Juga: Full Spoiler Manga Edens Zero Chapter 230: Peran Nero mengalahkan Shura, Simak Jadwal Rilis dan Raw Scan

"Maksudnya merasa memiliki bahwa harus turut merawat, dan turut menjaga, dan mensupport berdirinya Rumah Sakit ini sehingga membawa kebermanfaatan yang lebih bagi warga sekitar," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x