Referensi Contoh Soal UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Semester Ganjil Tahun 2022 Lengkap Dengan Kunci Jawaban

15 September 2022, 11:22 WIB
Ilustrasi Referensi Soal UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Semester Ganjil Tahun 2022 /Pexels/Yan Krukov

JURNAL MEDAN – Artikel berikut ini adalah referensi contoh soal UTS PTS kelas 6 SD MI Tema 1 semester ganjil Tahun 2022 lengkap dengan kunci jawaban.

Pelaksanaan UTS PTS disebutkan akan dilaksanakan pada minggu ketiga bulan September.

Sebelum pelaksanaan UTS PTS tentunya guru dan siswa harus sudah mempersiapkan diri menghadapai penilaian tengah semester ini

Untuk melihat kemampuan siswa, maka dilaksanakanlah UTS atau PTS yang biasanya diadakan di bulan ketiga pembelajaran.

Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022

Tujuan dilaksanakannya UTS PTS adalah untuk mengetahui sejauh mana kemampuan siswa dalam menerima materi.

Materi yang diujikan adalah materi yang sudah diajarkan kepada siswa di sekolah.

Tema 1 adalah mata pelajaran pertama di hari pertama yang diujikan saat UTS PTS nanti.

Untuk itu kami sajikan contoh soal UTS PTS ini sebagai baha belajar dirumah bersama orang tua.

Soal-soal berikut ini diambil dari bank soal Kemdikbud dan dibahas bersama Maria Ulfa S.Pd alumni Universitas Abdoerrahman Saleh jurusan PGSD.

Baca Juga: 12 Contoh Soal UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Subtema 3 dan Tema 2 Subtema 1 Lengkap Kunci Jawaban

Inilah contoh soal UTS PTS kelas 6 SD MI tema 1 semester 1.

1. Berikut merupakan tujuan dilaksanakan musyawarah, kecuali ...

a. menyelesaikan masalah
b. agar terjadi perpecahan
c. mencari pendapat yang paling baik
d. memberikan kesempatan untuk melihat masalah dari berbagai sudut pandang

Jawaban: b. agar terjadi perpecahan

2. Dibawah ini merupakan kandungan yang terdapat dalam Pancasila sila keempat yaitu ...

a. persamaan derajat
b. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
c. perdamaian
d. Tidak memaksakan keinginan

Jawaban: d. Tidak memaksakan keinginan

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 5 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022 dan Kunci Jawaban

3. Jagung merupakan salah satu tanaman yang dijadikan bahan makanan pokok di berbagai negara, salah satunya di Indonesia. Di Indonesia, penduduk Pulau Madura menjadikan jagung sebagai makanan pokoknya. Jagung merupakan salah satu tanaman penghasil karbohidrat yang sangat diperlukan oleh tubuh. Ide pokok pada paragraf diatas adalah ...

a. jagung merupakan tanaman yang dijadikan bahan makanan pokok di Indonesia
c. jagung menjadi makanan pokok penduduk Madura
b. jagung merupakan salah satu tanaman penghasil karbohidrat yang sangat tidak diperlukan oleh tubuh
d. jagung merupakan salah satu tanaman yang dijadikan bahan makanan pokok di berbagai negara

Jawaban: d. jagung merupakan salah satu tanaman yang dijadikan bahan makanan pokok di berbagai negara

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 4 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022 Paling Baru Plus Kunci Jawaban dan Pembahasan

4. Dataran tinggi adalah daratan luas dengan ketinggian lebih dari 200 m di atas permukaan laut. Beberapa dataran tinggi di Indonesia adalah dataran tinggi Dieng (Jawa Tengah), dataran tinggi Malang dan dataran tinggi Tengger (Jawa Timur), dataran tinggi Alas (Aceh), dan dataran tinggi Bone (Sulawesi Selatan). Jenis tumbuhan di dataran tinggi adalah teh, kopi, cengkeh, buah-buahan, dan sayuran. Informasi yang terdapat dalam teks diatas adalah....

a. Dataran tinggi adalah daratan luas dengan ketinggian lebih dari 200 m di atas permukaan laut
b. Beberapa dataran tinggi di Indonesia adalah dataran tinggi Dieng (Jawa Tengah), dataran tinggi Malang dan dataran tinggi Tengger (Jawa Timur), dataran tinggi Alas (Aceh), dan dataran tinggi Bone (Sulawesi Selatan)
c. Jenis tumbuhan di dataran tinggi adalah teh, kopi, cengkeh, buah-buahan, dan sayuran
d. jenis tumbuhan yang tidak dapat tumbuh di dataran tinggi ada banyak macamnya

Jawaban: c. Jenis tumbuhan di dataran tinggi adalah teh, kopi, cengkeh, buah-buahan, dan sayuran

Baca Juga: TERBARU! 10 Contoh Soal UTS PTS PJOK Kelas 8 SMP MTs Semester 1 Tahun Ajaran 2022, Lengkap Kunci Jawaban

5. Salah satu cara perkembangbiakkan hewan dengan cara bertelur, yang pada umumnya mempunyai ciri-ciri telurnya dierami sampai menetas merupakan pengertian dari ...

a. vivipar
b. ovipar
c. ovovivipar
d. membelah diri

Jawaban: b. ovipar

6. Berikut merupakan tumbuhan yang berkembang biak dengan cara generatif, kecuali ...

a. ganggang hijau
b. padi
c. mangga
d. durian

Jawaban: a. ganggang hijau

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas 4 Semester 1 Tahun 2022 Plus Kunci Jawaban

7. Negara yang dijuluki sebagai negara “Seribu Pagoda” adalah ...

a. Filipina
b. Thailand
c. Vietnam
d. Laos

Jawaban: b. Thailand

8. Kota di Malaysia yang terdaftar dalam UNESCO World Heritage yaitu ...
a. Petaling Jaya
b. Ipoh
c. George Town
d. Kuching

Jawaban: c. George Town

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 3 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022 Plus Kunci Jawaban dan Pembahasan

9.

Berdasarkan teks diatas, taman nasional dibuat dengan tujuan ...

Berdasarkan teks diatas, taman nasional dibuat dengan tujuan ....

a. untuk melestarikan hewan dan tumbuhan yang semakin berkurang jumlahnya
b. menunjang kegiatan budidaya juga pariwisata dan rekreasi
c. sumber ilmu pengetahuan atau pendidikan
d. untuk penelitian

Jawaban: a. untuk melestarikan hewan dan tumbuhan yang semakin berkurang jumlahnya

10.

Informasi yang terdapat dalam paragraf diatas adalah ...

Informasi yang terdapat dalam paragraf diatas adalah ...

a. Mata pencaharian utama penduduk Myanmar adalah pertanian, perkebunan, dan pertambangan
b. Myanmar merupakan salah satu negara penghasil padi terbesar di Asia Tenggara
c. padi merupakan hasil utama dari pertanian di Myanmar
d. myanmar merupakan salah satu negara yang berada di Asia Tenggara

Jawaban: b. Myanmar merupakan salah satu negara penghasil padi terbesar di Asia Tenggara

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 2 SD MI Tema Semester 1 Tahun Ajaran 2022/2023 Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban

Disclaimer: - Tidak dapat dijadikan patokan soal UTS PTS yang diujikan di sekolah.
- Sebagai referensi dan tambahan materi belajar di rumah.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler