15 Contoh Soal UTS PTS Tema 2 Kelas 4 SD MI Semester 1 Tahun 2022 Plus Kunci Jawaban

22 September 2022, 08:21 WIB
Contoh Soal UTS PTS Tema 2 Kelas SD MI /pexels.com

JURNAL MEDAN - Semester 1 atau semester ganjil sudah setengah jalan. Artinya waktunya untuk melaksanakan Ujian Tengah Semester (UTS) Semester 1 bagi sekolah-sekolah.

Istilah UTS saat ini lebih dikenal dengan PTS atau Penilaian Tengah Semester.

Sama pentingnya dengan ujian yang lain, PTS juga berpengaruh terhadap nilai akhir di raport nanti.

Untuk kelas 4 SD MI mata pelajaran yang diujikan yaitu tema 1, Tema 2 dan 3 beserta mata pelajaran lainnya.

Baca Juga: 10 Contoh Soal UTS PTS Matematika Kelas 3 SD MI Semester 1 Tahun 2022 Plus Pembahasan dan Kunci Jawaban

UTS Semester 1ini dilaksanakan pada akhir September oleh sebagian sekolah.

Dilansir dari bank soal Kemdikbud dan dibahas bersama Indah Khairun Nisa, S.Pd alumni Universitas Abdoerrahman Saleh jurusan PGSD, berikut 15 contoh soal UTS PTS tema 2 kelas 4 SD MI Semester 1.

1. Apa sumber energi utama di bumi?

a. Matahari
b. Tanah
c. Listrik
d. Nuklir

Jawaban: a. Matahari

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Tema 2 Kelas 2 SD MI Semester 1 Tahun 2022, Ada PPKn dan Matematika Lengkap Kunci Jawaban

2. Penggunaan kotoran hewan ternak sapi untuk membuat api dari gas metana merupakan sumber energi alternatif yaitu …..

a. Biodisel
b. Ethanol
c. Metanol
d. Biogas

Jawaban: d. Biogas

3. Sikap dimana kita tidak membelanjakan atau menggunakan sesuatu yang tidak begitu penting disebut ….

a. Efektif
b. Efisien
c. Hemat
d. Rajin

Jawaban: c. Hemat

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Pendidikan Kewarganegaraan Kelas 2 SD Semester 1 2022, LENGKAP dengan Kunci Jawaban

4. Daripada pergi ke sekolah naik kendaraan, kita dapat naik sepeda atau berjalan kaki merupakan contoh sikap ……

a. Apa adanya
b. Menghemat energi
c. Semangat
d. Rajin

Jawaban: b. Menghemat energi

5. Pengumuman atau iklan berbentuk gambar atau tulisan yang ditempelkan di dinding, tembok, atau tempat-tempat umum yang strategis agar mudah diketahui banyak orang. Selain itu berisi ajakan atau imbauan untuk melakukan sesuatu, disebut …..

a. Majalah dinding
b. Poster
c. Iklan
d. Koran

Jawaban: b. Poster

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Bahasa Inggris Kelas 1 SD MI Semester 1 Lengkap Dengan Pembahasan

6. Berikut yang merupakan kalimat ajakan yaitu ….

a. Mari hemat air bersih!
b. Bersih pangkal sehat
c. Hari yang cerah
d. Air jernih yang menyehatkan

Jawaban: a. Mari hemat air bersih!

7. Indonesia memiliki sumber daya alam yang sangat berlimpah, termasuk batu bara. Berikut manfaat dari batubara yaitu

a. Sebagai bahan bangunan
b. Menghasilakan metanol untuk bahan bakar
c. Sebagai bahan perhiasan
d. Menghasilkan sulfur

Jawaban: b. Menghasilakan metanol untuk bahan bakar

Baca Juga: Referensi Contoh Soal UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Semester Ganjil Tahun 2022 Lengkap Dengan Kunci Jawaban

8. Peran minyak bumi sangat penting bagi kehidupan sehari hari dalam membangun perekonomian masyarakat. Berikut manfaat minyak bumi, kecuali …..

a. Bahan bakar
b. Industri kimia
c. Pembangkit listrik
d. Menggoreng

Jawaban: d. Menggoreng

9. Contoh Tumbuhan yang dapat digunakan sebagai bahan bakar bio adalah ….

a. Pohon pisang
b. Ketela
c. Kelapa sawit
d. Tumbuhan padi

Jawaban: d. Tumbuhan padi

Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022

10. Salah satu pemanfaatan sumber energi angin yaitu ….

a. Fotosintesis
b. Pembangkit listrik
c. Mengeringkan ikan
d. Pembuatan bahan kimia

Jawaban: b. Pembangkit listrik

11. Perhatikan teks dibawah ini!
Tadi malam tanteku melahirkan di rumah sakit. Aku menjenguk ke sana. Aku dan ibuku menunggu di ruang bersalin. Tiba-tiba terdengar suara tangisan bayi. Setelah beberapa saat kami masuk ruangan. Tanteku telah melahirkan dengan selamat. Bayinya sangat lucu. Kami merasa bahagia.

Gagasan pokok paragraf tersebut adalah ...

a. Tanteku melahirkan di Rumah Sakit dengan selamat
b. Aku menjenguk di Rumah Sakit
c. Aku dan Ibuku menunggu di ruang bersalin
d. Bayinya sangat lucu

Jawaban: a. Tanteku melahirkan di Rumah Sakit dengan selamat

Baca Juga: 12 Contoh Soal UTS PTS Kelas 6 SD MI Tema 1 Subtema 3 dan Tema 2 Subtema 1 Lengkap Kunci Jawaban

12. Perhatikan teks dibawah ini!

Jum’at bersih merupakan kebiasaan baik sekolah kami. Setiap hari kami membersihkan ruangan kelas dan merawat taman secara bersama-sama. Aku terbiasa mendapat bagian menyiram tanaman. Aku sangat gembira karena bersentuhan dengan bunga-bunga yang indah di waktu itu.

Inti pada teks di atas berada pada …..

a. Membersihkan ruang kelas dan merawat taman setiap hari
b. Menyirami tanaman
c. Bersentuhan dengan bunga –bunga yang indah
d. Jumat bersih di Sekolah

Jawaban: a. Membersihkan ruang kelas dan merawat taman setiap hari

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 5 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022 dan Kunci Jawaban

13. Seiring berjalannya waktu, tersedianya air bersih semakin menipis namun kebutuhan air bagi manusia semakin meningkat. Hal tersebut dikarenakan pencemaran air tanah yang dihasilkan oleh manusia, Bahkan beberapa wilayah tidak tersedia air bersih dan masyarakat terpaksa harus membelinya. Berikut upaya pelestarikan air bersih, kecuali….

a. Menghemat penggunaan air
b. Memakai bahan kimia untuk menjernihkan air
c. Pengolahan limbah
d. Penanaman pohon

Jawaban: b. Memakai bahan kimia untuk menjernihkan air

14. Yang bukan merupakan pemanfaatan sungai yaitu ….

a. PLTU
b. Ekosistem
c. Tempat wisata
d. Budidaya ikan tawar

Jawaban: a. PLTU

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Kelas 4 SD MI Tema 1 Semester 1 Tahun 2022 Paling Baru Plus Kunci Jawaban dan Pembahasan

15. Contoh perubahan energi listrik menjadi energi panas pada dalam kehidupan sehari-hari yaitu …..

a. Kulkas
b. Televisi
c. Radio
d. Oven

Jawaban: d. Oven

Disclaimer: - Soal sebagai referensi belajar.
- Bahan belajar dirumah bersama orang tua.
- Tidak dapat menjadi patokan soal yang akan diujikan di sekolah.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler