Gaji Franck Kessie di Barcelona Hampir Rp2 Miliar Per Pekan, Bisa Beli 40 Ribu Liter Minyak Goreng Kemasan

- 23 Maret 2022, 17:21 WIB
Gaji Franck Kessie di Barcelona Hampir Rp2 Miliar Per Pekan, Bisa Beli 40 Ribu Liter Minyak Goreng Kemasan
Gaji Franck Kessie di Barcelona Hampir Rp2 Miliar Per Pekan, Bisa Beli 40 Ribu Liter Minyak Goreng Kemasan /Screenshot

JURNAL MEDAN - Gelandang baru Barcelona Franck Kessie mendapatkan gaji hampir Rp2 miliar per pekan. Uang sebanyak itu bisa membeli 40 ribu liter minyak goreng kemasan per pekan.

Barcelona diketahui sudah resmi menandatangani kontrak dengan Franck Kessie dengan nilai kontrak atau gaji 6,5 juta euro per tahun atau sekitar Rp103 miliar.

Jika dihitung rata-rata, maka gaji per pekan yang diterima Franck Kessie selama memperkuat Barcelona kira-kira Rp1,98 miliar, jika dibulatkan mencapai Rp2 miliar.

Baca Juga: SELAMAT, Striker Persija Jakarta Irfan Jauhari Terpilih Sebagai Best Young Player of The Week BRI Liga 1

Nah, uang sebanyak itu bisa digunakan untuk membeli sekitar 40 ribu liter minyak goreng kemasan yang saat ini langka atau harganya naik drastis di Indonesia.

Dari mana datangnya 40 ribu liter tersebut?

Jika mengacu kepada beberapa pemberitaan media massa di tanah air hingga Rabu 23 Maret 2022, harga minyak goreng rata-rata Rp50 ribu dalam satu kemasan 2 liter.

Ada juga beberapa daerah yang menjual Rp51 ribu atau di bawah angka Rp50 ribu misalnya minyak goreng kemasan dengan harga di kisaran Rp49 ribu hingga Rp 48 ribu per 2 liter.

Baca Juga: Resmi Dibuka Hari Ini Jadwal Pendaftaran SBMPTN 2022. Lengkap Dengan Tahapan dan Tata Cara Daftarnya

Jika Rp2 miliar jika dibagi dengan Rp50 ribu, maka didapatkan angka 40 ribu liter.

Jika satu kemasan migor dikemas per 2 liter, maka bisa mendapatkan 20 ribu kemasan minyak goreng 2 liter hanya dengan gaji Franck Kessie per pekan.

Menurut media Spanyol, Franck Kessie merupakan bagian dari rencana panjang Barcelona untuk memperkuat skuad, termasuk mencapai target juara musim depan.

Blaugrana masih ingin mendapatkan sejumlah pemain kunci dengan batas gaji La Liga mereka diperkirakan meningkat secara signifikan.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1044 Terungkap Kekuatan Hito Hito no Mi Nika Luffy, Kaido Bingung Dengan Kekuatannya

Barca sebenarnya masih memiliki masalah keuangan jangka panjang, tetapi setelah mencapai kesepakatan sponsor baru dengan Spotify, maka hal itu bisa ditutupi

Barca juga telah melakukan restrukturisasi utang sehingga mereka mendapatkan kesempatan memperkuat tim untuk musim depan.

Kessie yang banyak diminati klub-klub besar Eropa kontraknya habis musim panas ini di AC Milan.

Barca langsung gerak cepat untuk mendapatkannya dan menjanjikan masa depan yang lebih menarik ketimbang dia menetap di Milan. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah