Arti Gol McKennie ke Gawang Bologna, Sinyal Ancaman Juventus Mengarah ke Kota Milan

- 24 Januari 2021, 21:58 WIB
Gelandang Juventus Weston McKennie / Foto: Twitter @WMckennie
Gelandang Juventus Weston McKennie / Foto: Twitter @WMckennie /

 

JURNAL MEDAN - Gelandang Weston McKennie mencetak satu gol saat Juventus menekuk Bologna 2-0 di Turin, Minggu, 24 Januari 2021. Juventus unggul satu gol di babak pertama lewat Arthur di menit 15, kemudian disempurnakan sundulan McKennie menit 71.

Kemenangan ini membawa Juventus merangkak ke posisi lima klasemen sementara Seri A Italia dengan koleksi 36 poin. Juve terpaut 7 angka dari Milan di peringkat teratas, dan Inter Milan di peringkat dua mengumpulkan 41 poin.

Yang membuat McKennie senang adalah Juve menyimpan satu laga dari kedua tim asal Kota Milan tersebut. Persaingan menuju Scudetto semakin ketat namun McKennie sumringah karena timnya telah mengirim sinyal ancaman ke Kota Milan.

Baca Juga: Link Live Streaming Pertandingan Piala FA: Manchester United VS Liverpool, Klik Disini!

"Kemenangan ini sangat berarti bagi kami karena kemarin duo klub asal Kota Milan kehilangan poin. Kami menyimpan satu laga di Turin dan ini artinya persaingan makin ketat," kata McKennie dilansir Football Italia.

Sinyal ancaman Juventus terhadap duo tim asal Kota Milan dimulai sehari sebelumnya. Milan digebuk Atalanta 3-0 di San Siro sementara Inter Milan ditahan Udinese 0-0 di Friuli.

Alhasil, McKennie mempertegas persaingan tim-tim menuju Scudetto tidak mudah. Ada duo tim asal ibukota yakni Lazio dan Roma serta Napoli yang disebut sebagai kuda hitam atau penjegal juara.

"Saya pastikan persaingan tangga juara akan berlangsung sengit hingga akhir musim. Nanti kita akan melihat siapa yang sanggup bertahan hingga akhirnya berhak juara," jelas gelandang asal Amerika Serikat tersebut. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x