Profil Pelatih Argentina Lionel Scaloni, Eks Bek Deportivo dan West Ham, Juru Taktik Termuda Piala Dunia 2022

- 26 November 2022, 17:33 WIB
Lionel Scaloni (tengah) bersama tim kepelatihan Argentina menuju Piala Dunia 2022
Lionel Scaloni (tengah) bersama tim kepelatihan Argentina menuju Piala Dunia 2022 /Instagram

JURNAL MEDAN - Pelatih Argentina Lionel Scaloni tercatat sebagai pelatih termuda di Piala Dunia 2022 karena masih berusia 44 tahun.

Berikut ini profil Lionel Scaloni, mantan bek sayap Deportivo La Coruna dan West Ham namun hanya memperkuat Timnas Argentina beberapa kali.

Lionel Scaloni lahir 16 Mei 1978 di Rosario, Argentina. Usianya hanya terpaut empat tahun dari sosok pemain tertua di Piala Dunia 2022 yakni kiper Meksiko, Alfredo Talavera (40 tahun).

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Argentina Bakal Menang Lawan Meksiko, Poling Sebut 58 Persen Tango Menang, 30 Persen Imbang

Saat masih aktif bermain sebagai pesepakbola, Scaloni menghabiskan sebagian besar karier profesionalnya bersama Deportivo di Spanyol.

Bersama klub ini Scaloni dikenal saat menjadi juara La Liga 2000 dan meraih trofi Copa Del Rey 2002 hingga Piala Super Spanyol 2002.

Tampil sebagai bek kanan bersama Deportivo, Scaloni mengumpulkan total 258 pertandingan dan koleksi 15 gol selama 12 musim di La Liga.

Ia juga pernah bermain beberapa tahun di Serie A Italia bersama Lazio dan Atalanta.

Baca Juga: Profil Enner Valencia, Top Skorer Timnas Ekuador, Pencetak Gol Pertama di Piala Dunia 2022 Lewat Penalti

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x