Momen LANGKA, Kejar-kejaran Persib dan Persija di Klasemen, Siapa Bakal Juara Liga 1? Ini Analisisnya

- 9 Februari 2023, 10:45 WIB
Dua pelatih Persib dan Persija, Luis Milla dan Thomas Doll berhasil menjadikan tim masing-masing jagoan di Liga 1 saat ini
Dua pelatih Persib dan Persija, Luis Milla dan Thomas Doll berhasil menjadikan tim masing-masing jagoan di Liga 1 saat ini /Instagram Football Statistik

Pada pekan ke-22, ketika Persija menang atas RANS NusantaraFC 3-1, Jumat 3 Februari 2023. Macan Kemayoran berhasil menduduki puncak klasemen.

Ceritanya yang sama pada dua hari kemudian, saat Persib menang 2-0, Senin, 6 Februari 2023 atas PSS Sleman, Maung Bandung kembali merebut capolista alias puncak klasemen.

Asal tahu saja, persaingan Persija dan Persib di puncak klasemen pada Liga 1 2022/2023 ini memunculkan fakta unik yang berbeda dibandingkan musim-musim sebelumnya.

Kemenarikan itu bukan melulu karena keduanya termasuk tim besar di negeri ini dengan basis pendukung yang luar biasa.

Baca Juga: Hengkang dari Persija ke Persib, Rezaldi Hehanussa Langsung Bikin Assist

Bukan pula karena pertemuan keduanya kerap dijuluki El-Clasico-nya Indonesia.  

Akan tetapi, terhitung sejak 2015 atau pada saat kompetisi pernah berhenti karena intervensi pemerintah, musim inilah untuk pertama kalinya persaingan Maung Bandung dan Macan Kemayoran itu berada pada puncak klasemen sementara.

Periode-periode sebelumnya, posisi kedua tim selalu berseberangan pada akhir musim.

Musim lalu contohnya, ketika Persib yang dilatih Robert Alberts mengakhiri kompetisi di peringkat kedua, Persija berada di peringkat kedelapan.

Hampir sama kondisi persaingannya pada musim 2018.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x