Ada yang Lain Saat Banjir di Kolang Sumut, Pengantin Terpaksa Naik Perahu Karet: Jadi Kenangan Seumur Hidup

- 17 November 2022, 19:20 WIB
Kisah Unik Banjir di Kolang Sumatera Utara, Kamis 17 November 2022
Kisah Unik Banjir di Kolang Sumatera Utara, Kamis 17 November 2022 /Instagram/initapteng

JURNAL MEDAN - Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara terendam banjir pada, Kamis 17 November 2022.

Banjir di Tigoran, Kecamatan Kolang, Sumatera Utara terjadi lantaran curah hujan tinggi.

Dalam vidio yang dibagikan akun Instagram initapteng, banjir di jalan lintas Barus-Sibolga tampak mencapai paha orang dewasa.

Baca Juga: Simak Ramalan Zodiak Jumat 18 November 2022, Ada Horoskop Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo dan Virgo

Dalam vidio itu terlihat juga pengantin wanita mengenakan gaun berwarna pink dan memegang buket bunga merah sedang menaiki perahu karet bertuliskan BNPB.

Petugas BNPB tampak mendorong sang pengantin melewati banjir agar bisa melangsungkan pernikahan.

"Ada yang lain di banjir di jalan lintas barus-sibolga tepatnya di Tigoran/Kolang, Kabupateng Tapanuli Tengah," tulisnya di caption seperti dikutip Jurnal Medan, Kamis 17 November 2022.

Baca Juga: Tiga Bintang J.League Non Jepang Diprediksi Bakal Bersinar di Piala Dunia 2022

Dikatakan, momen tersebut bakal menjadi kenangan bagi sang pengantin yang tidak bisa dilupakan seumur hidup.

"Bakalan jadi kenangan seumur hidup ini ceritanya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x