SpaceX Luncurkan Roket Falcon 9, Elon Musk Bersabda di Twitter: Fungsinya Menahan Benda Asing dari Luar Bumi

- 24 November 2021, 18:06 WIB
SpaceX Luncurkan Roket Falcon 9, Elon Musk Bersabda di Twitter: Ini Fungsinya Menahan Benda Asing dari Luar Bumi
SpaceX Luncurkan Roket Falcon 9, Elon Musk Bersabda di Twitter: Ini Fungsinya Menahan Benda Asing dari Luar Bumi /Brian Sandoval / Spaceflight Now

JURNAL MEDAN - Elon Musk mengumumkan peluncuran roket Falcon 9 yang merupakan kendaraan peluncur menengah.

Peluncuran dilakukan dalam dua tahap yang dapat digunakan kembali. Sebagian besar roket ini dirancang dan diproduksi SpaceX di Amerika Serikat (AS).

Perusahaan tersebut akan meluncurkan roket Falcon 9 yang fungsinya menahan (hantaman) benda asing dari luar bumi.

Baca Juga: Ada Emote Joget, Peliharaan Dreki Hingga Kostum Pemberontak! Ini 34 Kode Redeem FF Baru Dirilis 5 Menit Lalu

SpaceX menargetkan peluncuran roket Falcon 9 pada Selasa 23 November waktu setempat atau Rabu 24 November waktu Indonesia.

Dilansir melalui spacex.com, misi peluncuran Double Asteroid Redirection Test (DART) NASA ke orbit transfer dilakukan dari stasiun Space Launch Complex 4 east (SLC-4E) di Vandenberg, California.

Penampakan DART
Penampakan DART Brian Sandoval / Spaceflight Now

"Akan diluncurkan tes pertahanan terhadap asteroid," kata Elon Musk melalui akun Twitter @elonmusk, Rabu, 24 November 2021.

Peluncuran ini akan menjadi penerbangan ketiga untuk tahap pertama roket Falcon 9 yang sebelumnya mendukung peluncuran Sentinel 6 melalui misi Starlink.

Halaman:

Editor: Arif Rahman

Sumber: spacex.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x