Cara Cek dan Syarat Penerima Bantuan Kuota Internet Gratis Dari Kemendikbud, Cair Tanggal 11-15 September 2021

5 September 2021, 11:31 WIB
Cara Cek dan Syarat Penerima Bantuan Kuota Internet Gratis Dari Kemendikbud, Cair Tanggal 11-15 September 2021 /Agenbrilink.net

JURNAL MEDAN - Kemendikbud Ristek segera mencairkan bantuan kuota internet gratis bagi pelajar, mahasiswa, dan tenaga pelajar mulai September hingga November 2021.

Artikel ini akan membagikan cara cek dan syarat penerima bantuan kuota internet tersebut.

Pemerintah melalui Kemendikbud Ristek memberikan bantuan internet gratis bagi pelajar dan mahasiswa guna mendukung kelancaran sistem belajar saat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Segera Cair Bulan Ini, Login di info.gtk.kemdikbud.go.id, Cek Nama Penerima BSU Guru Honorer Rp1,8 Juta

Bantuan kuota data internet gratis Kemendikbud cair mulai tanggal 11-15 September 2021 yang diberikan kepada pelajar, mahasiswa, hingga tenaga pengajar.

Kuota internet diberikan untuk mendukung kelancaran sistem belajar online (daring) saat pandemi covid 19 atau diberlakukannya PPKM Level..

Dilansir dari akun Instagram Kominfo, Pemerintah telah mengalokasikan dana sebesar Rp 2,3 triliun untuk program kuota internet gratis.

Besaran bantuan kuota internet gratis dari Kemendikbud Ristek:

- Pendidikan anak usia dini (PAUD) = 7GB per bulan

Baca Juga: Berperan di 'Terpaksa Menikahi Tuan Muda', Christ Laurent Diminta Main Bareng Amanda Manopo

- Pendidikan dasar dan menengah (SD dan SMP) = 10 GB per bulan

- Pendidik PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah (Dikdasmen) = 12 GB per bulan

- Mahasiswa dan dosen = 15 GB per bulan

Syarat penerima bantuan paket kuota internet 2021

Pendidik pada PAUD dan Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah:

- Terdaftar di aplikasi Dapodik dan berstatus aktif;

- Memiliki nomor ponsel aktif atas nama peserta didik/ orang tua/anggota keluarga /wali.

Baca Juga: Christ Laurent Diminta Balikan Dengan Amanda Manopo, Alisia Rininta: Pertanyaannya Itu-itu Mulu

Mahasiswa:

- Terdaftar di aplikasi PDDikti, berstatus aktif dalam perkuliahan atau sedang menuntaskan gelar ganda (double degree);

- Memiliki Kartu Rencana Studi pada semester berjalan;

- Memiliki nomor ponsel aktif.

Dosen:

- Terdaftar di aplikasi PDDikti dan berstatus aktif;

- Memiliki nomor registrasi (NIDN, NIDK, atau NUP);

- Memiliki nomor ponsel aktif.

Baca Juga: Apa Itu Barokah? Inilah Kata yang Paling Diinginkan Setiap Hamba yang Beriman

Adapun rincian jadwalnya sebagai berikut:

- Tanggal 11-15 September 2021
- Tanggal 11-15 Oktober 2021
- Tanggal 11-15 November 2021

Kuota tersebut, berlaku selama 30 hari sejak diterima.

Berikut cara cek bantuan subsidi kuota internet gratis dari Kemendikbud Ristek 2021:

1. Untuk provider Telkomsel, kalian bisa cek bantuan subsidi kuota internet gratis melalui call center 188 atau 0807 1811 811.

2. Untuk provider Indosat, kalian bisa cek bantuan subsidi kuota internet gratis melalui call center 185.

3. Untuk provider XL, kalian bisa cek bantuan subsidi kuota internet gratis melalui website FAQ: xl.co.id/KuotaEdukasi.

Baca Juga: Peringatan Dini 5 September 2021! BMKG Prediksi Terjadi Gelombang Tinggi 4-6 Meter di Aceh, Nias dan Lampung

4. Untuk provider Axis, kalian bisa cek bantuan subsidi kuota internet gratis melalui website FAQ: axis.co.id/kuota edukasi.

5. Untuk provider Tri (3), kalian bisa cek bantuan subsidi kuota internet gratis melalui call center 132 atau 089644000123. ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler