Sebut Pengendalian Covid 19 Kunci Utama Pertumbuhan Ekonomi 2022, Presiden Jokowi Beberkan Fakta!

- 19 November 2021, 10:50 WIB
Presiden Jokowi
Presiden Jokowi /Twitter/@Jokowi

JURNAL MEDAN – Presiden Jokowi beberkan fakta mengenai kunci utama pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2022 adalah pengendalian Covid 19.

Melalui akun Twitter @Jokowi, Jumat 19 November 2021 Presiden Jokowi mengatakan pada saat ini indeks keyakinan konsumen sudah mulai pulih kembali pada posisi sebelum pandemi melanda.

Presiden Jokowi menjelaskan indeks penjualan pada ritel kembali menguat dan purchasing manager index manufacture sendiri sudah melampaui sebelum adanya pandemi.

Baca Juga: Covid-19 Melandai, BRI Sesuaikan Jam Layanan Operasional. Ini Jadwal Lengkapnya

"Saat ini indeks keyakinan konsumen sudah kembali lagi pada posisi sebelum pandemi, yakni di angka 113,4,” Kata Jokowi dikutip dari akun @jokowi, Jumat 19 November 2021.

Untuk indeks penjualan ritel yang menguat juga akan berjalan dengan seiringnya peningkatan mobilitas sebesar 5,2 persen.

Sementara purchasing manager index manufacture sendiri lanjut Jokowi juga pada saat ini sudah melampau angka 57,2 persen yang sebelum pandemic hanya 51 persen.

Baca Juga: Meraih Kesuksesan Tanpa Batas, Aamir Khan dukung Anaknya Jadi Pegulat Profesional

Dengan demikian Presiden Jokowi mengatakan bahwa manufaktur sudah berproduksi lantaran adanya permintaan konsumen dalam negeri maupun luar negeri yang akhirnya mengalami sebuah peningkatan.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah