Harga Avtur Naik, Begini Langkah Kemenhub Stabilkan Harga Tiket Pesawat

- 23 Agustus 2022, 16:02 WIB
Cara Kemenhub Stabilkan Harga Tiket Pesawat Ditengah Harga Avtur Naik
Cara Kemenhub Stabilkan Harga Tiket Pesawat Ditengah Harga Avtur Naik /Instagram @kemenhub151

JURNAL MEDAN - Kemenhub menyampaikan kenaikan harga minyak dunia dan ICP membuat biaya produksi dalam negeri meningkat, termasuk harga avtur atau bahan bakar pesawat juga ikut naik.

Kenaikan bahan bakar pesawat tersebut kemudian memicu untuk kenaikan harga tiket pesawat.

Alhasil sejumlah maskapai penerbangan menaikkan harga tiket pesawat menyusul melonjaknya harga avtur seiring tingginya harga minyak dunia.

Baca Juga: KPU Tegaskan Verifikasi Administrasi Terhadap Dugaan Keanggotaan dan NIK Ganda Dilakukan Lewat Sipol

Biaya avtur berkontribusi pada 40% komposisi harga tiket. Padahal Indonesia telah memproduksi avtur di dalam negeri setelah menghentikan impornya sejak 2021.

PT Pertamina (Persero) menjelaskan bahwa kenaikan harga minyak dunia berdampak pada harga jual avtur.

Hal tersebut yang menjadi salah satu komponen biaya penentu harga MOPS (Mean of Plats Singapore) kerosene (minyak tanah).

Baca Juga: Download Lagu MP3 dari YouTube Pakai YouTube Music Premium: Dijamin Legal, Aman, Cepat Cek Disini!

Kementerian ESDM mematok harga rata-rata ICP US$ 109,61 per barel pada Mei 2022. Nilai ICP ini meningkat US$ 7,1 per barel dari US$ 102,51 per barel pada April 2022.

Alhasil hal yang paling di tunggu adalah langkah dari kementrian perhubungan untuk menstabilkan harga tiket pesawat.

Seperti dikutip jurnalmedan.com dari lama Instagram @kemenhub151, Kementrian Perhubungan menyampaikan kenaikan harga avtur atau bahan bakar pesawat yang berimbas pada kenaikan harga tiket pesawat.

Baca Juga: Cacar Monyet di Indonesia Terdeteksi Pertama Kali di Jakarta, Kenali Gejala dan Pencegahannya

Ada strategi pengelolaan yang dikordinasikan secara detail agar harga tiket bisa terkendali.

Salah satu strateginya adalah dengan memberikan diskon di hari tertentu agar bisa meningkatkan jumlah penumpang.

Mentri Perhubungan, Budi Karya Sumandi menyampaikan sejumlah langkah diambil untuk menstabilkan harga tiket pesawat.

Baca Juga: Link Download Video dan MP3 TikTok di SssTikTok dan SnapTik Terbaru 2022, Tanpa Watermark: Dijamin Mudah!

Dengan menindak lanjuti arahan presiden Joko Widodo, dalam rapat kordinasi Nasional pengendalian inflasi pada tanggal 18 agustus 2022.

Pemda juga memberikan subsidi dengan melakukan blok seat yang menjamin tingkat ketersian sebesar 60%.

Upaya tersebut dilakukan untuk tetap menjaga keterjangkauan harga tiket bagi masyarakat.

Selain itu juga pengenaan tarif penerimaan Negara bukan pajak (PNPB) sebesar 0 rupiah atau 0%.

Baca Juga: Brigadir J Tercatat Jadi Wisudawan Kampus Universitas Terbuka Pamulang, Lulus dengan Predikat Memuaskan

Terhadap jasa pendaratan, penempatan dan penyimpanan pesawat udara (PJP4U) yang berlaku di Unit penyelenggara Bandar Udara, pajak pertambahan nilai (PPN) akan diturunkan.

Dengan langkah tersebut diharapkan dapat efektif dalam menstabilkan harga harga tiket pesawat dalam mengatasi melonjakya harga minyak dunia yang berimbas pada avtur dunia atau bahan bakar pesawat.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x