5 Fakta Terbaru Konflik Kartika Putri dan Dokter Richard Lee, Tiga Kali Mediasi Gagal

- 16 April 2021, 19:58 WIB
Kartika Putri (kiri) dan dokter Richard (kanan).
Kartika Putri (kiri) dan dokter Richard (kanan). /Kompilasi Instagram.com/@kartikaputriworld @dr.richard_lee

JURNAL MEDAN - Kasus perseteruan antara Kartika Putri dan Dokter Richard Lee kini belum juga usai. Bahkan kabarnya, kasus ini menemui babak baru. Berawal dari kasus review produk abal-abal dari Richard Lee, kini, lagi-lagi Kartika Putri masih harus menelan kekecewaan. Pasalnya, Richard Lee tetap tidak bisa hadir dalam tiga kali jadwal mediasi.

Sejumlah insiden baru pun bermunculan seiring dengan kasus perseteruan antara dr. Richard Lee dan Kartika Putri ini. Berikut fakta terkini kasus perseteruan keduanya.

1. Kritik dr. Richard Lee

Awal mula perseteruan ini berasal dari video review produk yang diunggah oleh dr. Richard Lee di kanal YouTubenya. Dalam video tersebut dokter Richard Lee mengungkapkan bahwa produk skincare tersebut mengandung 5,7 persen Hidroquinon, dimana seharusnya batas aman material tersebut hanya sebesar 2 persen.
 
 
 
Tak hanya hidroquinon berlebih, produk tersebut juga diduga memiliki material berbahaya lain, yaitu merkuri. Selain itu, menurutnya, produk tersebut juga belum mendapat izin BPOM.  

2. Bertemu demi cari titik tengah

Sesaat setelah video yang kini telah ditonton lebih dari 784 ribu kali ini, tanggapan dari warganet pun bermunculan. Bahkan, Kartika Putri sebagai seleb yang mendapat endorsement dari Helwa Beauty juga memberikan tanggapannya. Setelah sempat memanas, keduanya pun akhirnya memutuskan untuk bertemu untuk melakukan konfirmasi. Dalam pertemuan tersebut, Kartika Putri juga mengaku bahwa produk tersebut aman dan cocok untuk kulitnya.

3. Saling lapor polisi

Pertemuan yang juga disiarkan secara langsung tersebut ternyata tidak membuahkan hasil sama sekali. Bahkan, setelahnya, dokter Richard Lee merasa dijebak karena ketika pertemuan terjadi, Kartika Putri justru membawa pengacaranya. Dengan hasil yang kurang baik, maka keduanya memilih untuk melaporkan masing-masing ke polisi dengan tuduhan pencemaran nama baik.
 
 
Baca Juga: Akun YouTube Atta Halilintar Dibobol, Pakar: Pelaku Bisa Darimana Saja, IP Address Bisa Dipalsukan

4. Tiga kali mediasi dan selalu gagal

Melalui kuasa hukumnya masing-masing, kedua pihak mencoba untuk melakukan mediasi agar perseteruan tersebut tidak berkembang lebih jauh. Namun ternyata, tiga kali jadwal mediasi dilakukan, tiga kali juga gagal menemui solusi positif. Terakhir, wanita 30 tahun tersebut berusaha langsung pulang ke Indonesia dari Yaman demi menghadiri mediasi tersebut namun pemilik klinik kecantikan Athena tersebut tidak juga datang.

5. Merasa dipermainkan

Menanggapi jadwal mediasi yang gagal, Kartika Putri mengaku merasa dipermainkan. Salah satu penyebabnya adalah dirinya sudah berusaha untuk mempercepat jadwal pulangnya dari luar negeri, yaitu Yaman, ke Indonesia demi memenuhi panggilan mediasi. Bahkan, dirinya juga mengorbankan waktunya yang seharusnya dihabiskan dengan anak sambungnya yang sedang belajar di Yaman.

Hingga kini, kasus ini terus bergulir dan belum ada respons resmi terkait kegagalan dalam melakukan mediasi tersebut.***

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x