Ivory Aquino Jadi Transgender Pertama di Live Action DC yang Tampil di Film Batgirl

- 26 Januari 2022, 22:07 WIB
Ivory Aquino akhirnya menjadi transgender pertama di Live Action DC yang tampil di film Batgirl
Ivory Aquino akhirnya menjadi transgender pertama di Live Action DC yang tampil di film Batgirl /Instagram @msivoryaquino

JURNAL MEDAN - Ivory Aquino akhirnya menjadi transgender pertama yang tampil di live action DC pada film Batgirl yang bakal tayang di layanan streaming HBO.

Dalam film tersebut Ivory Aquino akan memainkan karakter Alysia Yeoh. Dengan ini DC Film Warner Bros akhirnya secara terbuka menggunakan artis transgender.

Karakter Alysia Yeoh merupakan sahabat dari Barbara Gordon/Batgirl, pahlawan bertopeng yang diperankan Leslie Grace.

Baca Juga: Fakta Unik Spider-Man: No Way Home, Lebih 'Gelap' dengan Kemunculan Karakter Baru, Siap Meledak di Akhir 2021

Dikutip dari The Hollywood Reporter, dalam "Batgirl" pada tahun 2011 lalu, Yeoh sudah muncul dalam cerita yang ditulis oleh Gail Simone dan Ardian Syaf. Karakter ini sama dengan cerita fiksinya.

Sebagai informasi, Aquino maupun Yeoh, di kehidupan nyata dan cerita fiksi adalah seorang transgender.

Ivory Aquino
Ivory Aquino Instagram @msivoryaquino

Ditampilkannya Aquino seakan membuktikan gender tidak lagi menjadi halangan untuk membuat sebuah film yang berkualitas.

Aquino diwakilkan oleh A3 Artists Agency, Industry Entertainment.

Baca Juga: Fakta Unik Spider-Man: No Way Home, Lebih 'Gelap' dengan Kemunculan Karakter Baru, Siap Meledak di Akhir 2021

Sebelumnya Aquino dikenal setelah membintangi “When We Rise” yang ditayangkan stasiun televisi ABC pada tahun 2017 lalu.

Ketika itu Aquino memerankan transgender bernama Cecilia Chung yang memperjuangkan hak-haknya.

Ivory Aquino
Ivory Aquino Instagram @msivoryaquino

Sebelum Aquino, ada Nicole Maines yang pernah memainkan superhero transgender bernama Dreamer di serial "Supergirl" pada tahun 2018 lalu.

Kemudian di tahun 2019, aktor transgender Zach Barack muncul di film Marvel Studios “Spiderman: Far From Home” yang berperan sebagai teman sekelas Peter Parker. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah