Presiden AS Joe Biden Klaim Separuh Pimpinan Negara di Dunia Minta Bantuan Vaksin Covid-19

- 12 Mei 2021, 12:53 WIB
joe bidden
joe bidden /

JURNAL MEDAN - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengklaim bahwa  separuh pemimpin negara di belahan dunia telah meminta bantuan pihaknya ntuk mendapatkan vaksin Covid-19.

"Setiap negara di dunia sekarang melihat kami untuk memenuhi kekurangan kapasitas mereka untuk memproduksi dan atau memiliki vaksin," kata presiden yang akrab disapa Biden inibdalam pertemuan virtual dengan gubernur negara bagian AS, seperti dikutip laman AFP, Rabu 12 Mei 2021.

Namun sayang, Biden tidak mengatakan secara jelas negara mana yang dia maksud. Namun, kata Biden, ada tuntutan internasional yang berkembang untuk berbagi surplus vaksin AS yang sangat besar.

Baca Juga: Besok Lebaran, Berikut Ini 8 Doa Akhir Ramadhan yang Baik Diamalkan

"Saya benar-benar memiliki, hampir 40 persen dari para pemimpin dunia menelepon dan bertanya, dapatkah kami membantu mereka, misalnya India. Kami akan mencoba," ujar Biden.

Sebelumny, Biden sendiri telah berjanji pada bulan lalu untuk mendistribusikan 60 juta dosis vaksinn Astrazeneca. Dan India diharapkan menjadi negara penerimanya.

Pihak Gedung Putih menyatakan pihaknya meminjamkan empat juta dosis Astrazeneca ke negara tetangga Meksiko dan Kanada.

Sayangnya, Washington berada di bawah tekanan untuk merilis lebih banyak vaksin, mengingat surplus diperkirakan mencapai ratusan juta dosis.

Baca Juga: Millen Cyrus Tiba-tiba Unggah Foto Pakai Peci dan Sarung: Bismillah, Aku Gak Pernah Malu

Biden mengulangi posisinya bahwa dia memprioritaskan orang Amerika yang diinokulasi. Meskipun demikian, dia mengatakan siap membantu negara lain.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x