Apa Hukumnya Laki-laki Bekerja pada Perempuan? Ini Jawaban Ustaz Milenial Habib Husein Ja'far

- 29 September 2021, 00:19 WIB
Apa Hukumnya Laki-laki Pekerja pada Perempuan? Ini Jawaban Ustaz Milenial Habib Husein Ja'far
Apa Hukumnya Laki-laki Pekerja pada Perempuan? Ini Jawaban Ustaz Milenial Habib Husein Ja'far /Youtube/@Jeda Nulis/Habib Husein Ja'far

Dengan demikian, kata dia, pertama, jika ada yang bertanya, apakah boleh seorang perempuan menjadi aktivis? Jawabanya adalah boleh sebagaimana kisah istri Firaun, Asiyah yang menentang Firaun. Asiyah adalah seorang perempuan yang dijamin Allah SWT masuk surga sebagaimana yang disebutkan dalam hadist riwayat Aisyah RA yang artinya sebagai berikut :

“Pemuka wanita ahli surga ada empat: Maryam Binti Imran, Fatimah Binti Rasulillah Shallallahu ‘alaihi wasallam, Khadijah binti Khuwailid, dan Asiyah.”

Kedua, jika ada yang bertanya, apakah boleh perempuan menuntut ilmu? Jawabanya hanya dengan s atu dalil, yakni Aisyah RA adalah istri Nabi Muhammad menjadi salah satu yang paling cerdas. Selain itu, Aisyah juga merupakan salah satu periwayat hadist nabi yang paling banyak.

“Jadi, kalau tidak ada Aisyah kita tidak akan mengerti apa perkataan-perkataan Nabi Muhammad,” ujar Habib Jafar.

Baca Juga: Cara Atau Tips Agar Salat Tepat Waktu Menurut Pendakwah Milenial Habib Husein Ja’far

Yang ketiga, jika ada yang bertanya, perempuan itu bekerja? Atau bolehkah laki-laki bekerja pada perempuan? Jawabannya, boleh dan hanya dengan satu dalil, yakni Khadijah.

Khadijah adalah istri Nabi Muhammad dan juga pekerja keras. Dan bahkan, Nabi Muhammad bekerja pada Khadijah.

“Kalau ada yang bertanya bolehkah laki-laki pekerja pada perempuan, bossnya perempuan? Boleh, Nabi Muhammad bekerja pada Khadijah yang kemudian diperistri beliau. Dan Khadijah memberikan dukungan sepenuhnya dengan hartanya sehingga ia masuk surga,” ucapnya.

Demikian artikel tentang hukumnya laki-laki bekerja pada perempuan dalam pandangan Ustaz milenial Habib Husein Ja’far. Semoga bermafaat. ***

Halaman:

Editor: Marzuki Manurung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah