Kurma dan Kopi, Resep Panjang Umur? Sebuah Nasihat, Kisah Ini Bakal Membuat Kamu Termenung

- 6 April 2022, 14:12 WIB
Kurma dan Kopi, Resep Panjang Umur? Sebuah Nasihat, Kisah Ini Bakal Membuat Kamu Termenung
Kurma dan Kopi, Resep Panjang Umur? Sebuah Nasihat, Kisah Ini Bakal Membuat Kamu Termenung /Instagram @aretta_coffee_roastery

JURNAL MEDAN - Berikut ini sebuah kisah yang bisa menjadi nasihat untuk kita semua.

Mungkin kita semua pernah mendengar buah kurma dan kopi merupakan salah satu resep panjang umur.

Menjadi panjang umur tentu diimpikan semua manusia, tapi apa jadinya jika panjang umur tidak berkah.

Baca Juga: Bacaan Bilal Tarawih 11 Rakaat dan 3 Witir di Bulan Ramadhan Lengkap Bahasa Latin, Hingga Jawaban Makmum

Ada orang yang panjang umur, tetapi sakit-sakitan sepanjang tahun dan menyusahkan banyak orang.

Ada orang yang banyak harta, panjang umur, tetapi malah kerjanya bermaksiat dan berbuat dosa hingga akhir hayat.

Ada orang yang pendek umur, tetapi hidupnya berkah dan menjadi manfaat bagi banyak orang.

Bahkan setelah kematiannya jasa-jasanya masih dimanfaatkan dan dibaca banyak orang.

Baca Juga: Mandi Junub Setelah Imsak, Batalkah Puasanya? Ini Jawaban Tegas Buya Yahya

Ada juga orang yang panjang umur, hidupnya berkah, dan bermanfaat bagi banyak orang.

Allah SWT telah menegaskan bahwa tujuan penciptaan jin dan manusia semata-mata hanya untuk beribadah kepada-Nya.

Surat Az Zariyat Ayat 56 menegaskan tujuan Allah menciptakan jin dan manusia di muka bumi:

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْاِنْسَ اِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ

Wa mā khalaqtul-jinna wal-insa illā liya'budụn

Artinya: "Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku,"

Baca Juga: Contoh Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2022 Dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Tulisan Latin dan Artinya

Berikut ini sebuah kisah yang bisa jadi nasihat dan pelajaran bagaimana kita hidup di dunia ini.

Bahwa hidup tidak sekedar hidup, tetapi fokus beribadah kepada Allah. Ibadah tentu dalam dimensi yang sangat luas. Dari hal terkecil sampai hal-hal besar.

يقول أحدهم : حضرتُ مناسبة فرأيتُ أحد الحاضرين يُكثر من أكل التمر وشُرْبِ القهوة !
فسألتُه: أراك تُدمن أكل التمر وشُرب القهوة؟
فقال: هل تعلم أنَّ والدي قد عاش حتى بلغ عمره 105 سنوات.
قُلتُ: هل كان والدك يُدمن شُرب القهوة وأكل التمر؟
قال: لا ،كان رحمه الله لا يتدخل في شؤون الآخرين

Ada seorang berkisah, "Aku pernah menghadiri sebuah acara di mana aku melihat salah seorang yang hadir banyak sekali makan kurma dan minum kopi."

Baca Juga: Doa Khatam Quran Pendek Tulisan Arab Latin Lengkap dengan Terjemahan Indonesia

Maka aku bertanya kepada dia, "Saya lihat anda terus menerus makan kurma dan minum kopi."

Dia menjawab, "Apakah anda tahu kalau ayah saya hidup sampai usia 105 tahun?"

Aku berkata, "Apakah karena ayahmu rutin minum kopi dan makan kurma?"

Dia menjawab, "Bukan, tapi karena beliau rahimahullah tidak mencampuri urusan orang lain."

Demikian kisah singkat yang menjadi pelajaran bagi kita semua.

Baca Juga: Naskah Kultum Ramadhan, Tema: Pentingnya Kesehatan dalam Perspektif Al Quran

Bahwa umur panjang atau pendek itu harus dimanfaatkan untuk beribadah, fokus berbuat baik, dan jauhi hal-hal yang bukan urusan kita, apalagi berbuat dosa. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x