Teks Khutbah Jumat 2022 Terbaru, Tugas Insan Hanya Menyampaikan Dakwah, Bukan Memaksa

- 28 April 2022, 17:51 WIB
Naskah Khutbah Jumat Terbaru tentang Dakwah
Naskah Khutbah Jumat Terbaru tentang Dakwah /Pixabay

Ma’asyiral muslimin jama’ah Jum’ah rahimakumullah,

Kali ini kita akan mengenalkan tingkatan hidayah sebagaimana dijelaskan oleh Imam Ibnul Qayyim dalam kitab Miftah Daar As-Sa’adah, 1:303-305.

Tingkatan pertama: Hidayah umum.

Hidayah ini adalah hidayah pada hewan, manusia, dan setiap makhluk. Allah Ta’ala berfirman,

سَبِّحِ اسْمَ رَبِّكَ الْأَعْلَى , الَّذِي خَلَقَ فَسَوَّىٰ , وَالَّذِي قَدَّرَ فَهَدَىٰ

“Sucikanlah nama Rabbmu Yang Maha Tinggi, yang menciptakan, dan menyempurnakan (penciptaan-Nya), dan yang menentukan kadar (masing-masing) dan memberi petunjuk.” (QS. Al-A’laa: 1-3). Dalam ayat ini disebutkan empat perkara: (1) khalaqa (menciptakan), (2) fasawwa (menyempurnakan), (3) qaddaro (menentukan kadar sebab maslahat dalam kehidupan dan aktivitas), (4) fahadaa (memberi petunjuk). Memberi petunjuk di sini adalah hidayah umum kepada manusia, hewan, dan setiap makhluk.

Baca Juga: UPDATE 15 Link Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022 atau 1 Syawal 1443 H. Lengkap Tata Cara Pasangnya

Tingkatan kedua: Hidayah bayan wa dalalah (hidayah penjelasan dan petunjuk).

Yang dimaksud adalah hidayah berupa penjelasan kepada hamba dan hal ini tidak mengharuskan mendapatkan hidayah yang sempurna.

Allah Ta’ala berfirman mengenai tingkatan kedua dari hidayah adalah ayat,

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah