Naskah Khutbah Jumat Terbaru, Tema: Hati-Hati dengan Doa Orang Terzalimi

- 31 Mei 2022, 23:03 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat Tema: Hati-Hati dengan Doa Orang Terzalimi
Ilustrasi Khutbah Jumat Tema: Hati-Hati dengan Doa Orang Terzalimi /Pixabay/apassingstranger.

Begitu pula berfatwa tanpa landasan ilmu dapat menjerumuskan banyak orang ke dalam perkara-perkara yang haramkan dan dilarang oleh agama. Kedua adalah kezaliman yang bahayanya mengenai diri sendiri, seperti meninggalkan shalat lima waktu tanpa uzur, meninggalkan puasa Ramadhan tanpa uzur dan lain sebagainya. Allah ta’ala berfirman:

وَمَن يَتَعَدَّ حُدُودَ اللَّهِ فَقَدْ ظَلَمَ نَفْسَهُ (سورة الطلاق: 1)

Artinya: “Dan barang siapa yang melanggar hukum-hukum Allah, maka sungguh ia telah berbuat zalim terhadap dirinya sendiri” (QS ath Thalaq: 1)

Sedangkan kezaliman yang paling besar, paling parah dan paling berbahaya adalah kekufuran dengan semua jenisnya. Allah ta’ala berfirman:

وَالْكَافِرُونَ هُمُ الظَّالِمُونَ (البقرة: 253)

Artinya: “Orang-orang kafir itulah orang yang zalim” (QS al Baqarah: 253)

Yakni, orang-orang kafir telah melakukan puncak kezaliman. Allah menyebut orang-orang kafir sebagai orang yang zalim karena kekufuran adalah kezaliman yang paling besar, paling parah dan paling tinggi.

Seluruh kezaliman selain kufur dibandingkan dengan kufur tidak ada apa-apanya. Artinya, kezaliman lain selain kufur dianggap sedikit jika dibandingkan dengan kezaliman yang berupa kufur. Orang yang mati dalam keadaan kafir, maka di akhirat ia masuk neraka selama-lamanya.

Dalam ayat yang lain, Allah ta’ala menegaskan:

اِنَّ الشِّرْكَ لَظُلْمٌ عَظِيْمٌ (لقمان: 13)

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah