Hukum Bacaan Tajwid Surat Ali Imran Ayat 159 Perkata Dilengkapi Penjelasan dan Cara Membacanya

- 2 Agustus 2022, 18:21 WIB
Inilah Hukum Bacaan Tajwid Surat Ali Imran ayat 159. Foto: Ilustrasi Al Quran
Inilah Hukum Bacaan Tajwid Surat Ali Imran ayat 159. Foto: Ilustrasi Al Quran /pexels/GR Stocks

JURNAL MEDAN - Temukan dalam artikel ini hukum bacaan tajwid surat Ali Imran ayat 159 yang telah dilengkapi dengan penjelasan dan cara membacanya.

Dengan adanya penjelasan hukum bacaan tajwid surat Ali Imran ayat 159 ini, siapa saja dapat mempelajarinya dengan mudah.

Karena selain penjelasan dan hukum bacaan tajwid surat Ali Imran Ayat 159, juga dilengkapi dengan cara membacanya.

Baca Juga: Download MP3 Lagu Aminlah Bersamaku dari Rizky Febian Beserta Lirik, Musik yang Sedang Trending di Youtube

Surat Ali Imran ayat 159 adalah sebagai berikut

فَبِمَا رَحْمَةٍ مِّنَ اللّٰهِ لِنْتَ لَهُمْ ۚ وَلَوْ كُنْتَ فَظًّا غَلِيْظَ الْقَلْبِ لَانْفَضُّوْا مِنْ حَوْلِكَ ۖ فَاعْفُ عَنْهُمْ وَاسْتَغْفِرْ لَهُمْ وَشَاوِرْهُمْ فِى الْاَمْرِۚ فَاِذَا عَزَمْتَ فَتَوَكَّلْ عَلَى اللّٰهِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الْمُتَوَكِّلِيْنَ

Artinya: Maka berkat rahmat Allah engkau (Muhammad) berlaku lemah lembut terhadap mereka. Sekiranya engkau bersikap keras dan berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekitarmu. Karena itu maafkanlah mereka dan mohonkanlah ampunan untuk mereka, dan bermusyawarahlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian, apabila engkau telah membulatkan tekad, maka bertawakallah kepada Allah. Sungguh, Allah mencintai orang yang bertawakal.

Bagi kamu yang sedang mencari tahu hukum bacaan tajwid surat Ali Imran ayat 159, silahkan simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: PKN Target 4 Persen Suara, Ketum Gede Pasek: Kami Partai yang Terukur, Pemilu 2024 Gas Poll!

فَبِمَا

Hukum tajwid nya adalah mad asli karena mim dan alif sukun dan cara membacanya dipanjangkan sampai 2 harakat.

رَحْمَةٍ

Hukum tajwid nya adalah 'ra' tafhim dan dibaca dengan jelas.

رَحْمَةٍ مِنَ

Hukum tajwid nya adalah idgham mimmi, kasrah yang bertemu dengan mim dan dibaca dengan memanjangkan di huruf 'mim' sambil didengungkan.

Baca Juga: Hukum Bacaan Tajwid Surat At Taubah Ayat 122 Per Kata, Dilengkapi Penjelasan dan Cara Membacanya

اللَّهِ

Hukum tajwid nya adalah lam tafhim, dan dibaca dengan tebal.

لِنْتَ

Hukum tajwid nya adalah ikhfa dikarenakan nun mati berjumpa dengan huruf ta dan cara membacanya adalah dengan lunak tanpa didengungkan.

وَلَوْ

Terdapat hukum tajwid mad layyin, karena fathah berjumpa dengan wau mati dan dibaca lunak.

كُنْتَ

Hukum tajwid nya adalah ikfa karena nun mati berjumpa dengan ta, dan cara membacanya adalah dengan dilunakkan tanpa didengungkan.

Baca Juga: Hukum Bacaan Tajwid Surat An Nisa Ayat 59 Dilengkapi dengan Cara Membacanya

غَلِيظَ

Hukum tajwid nya adalah mad asli, cara membacanya dipanjangkan sampai 2 harakat.

الْقَلْبِ

Hukum tajwid nya adalah alif lam qamariah karena berjumpa dengan qaf, dan cara membacanya adalah dengan jelas.

لَانْفَضُّوا

Hukum tajwid nya adalah ikhfa dan mad asli, karena nun mati berjumpa dengan fa, dan cara membacanya adalah disamar-samarkan.

مِنْ حَوْلِكَ

Hukum tajwid nya adalah izdhar halqi karena nun mati berjumpa dengna ha, cara membacanya harus jelas dan mad layyin, karena fatha berjumpa dengan wau mati dan dibaca dengan cara dilunakkan.

فَاعْفُ

Hukum tajwid nya adalah mad asli, dibaca dengan suara yang jelas.

عَنْهُمْ وَ

Hukum tajwid nya adalah izdhar halqi karen ada nun mati yang berjumpa dengan ha, dibaca dengan jelas dan izdhar syafawi karena mim berjumpa dengan wau, cara membacanya adalah jelas.

وَاسْتَغْفِرْ

Hukum tajwid nya adalah mad asli dan ra tarqiq keduanya dibaca dengan suara yang jelas.

لَهُمْ وَ

Hukum tajwid nya adalah izdhar syafawi karena mim mati berjumpa dengan wau dan dibaca suara yang jelas.

وَشَاوِرْ

Hukum tajwid nya adalah mad asli dan ra tafhim dan dibaca dengan suara yang jelas.

هُمْ فِي

Hukum tajwid nya adalah izdhar syafawi karena mim berjumpa dengan fa dibaca dengan jelas dan mulut tertutup serta mad asli pada huruf fa yang berjumpa dengan ya, dibaca dibaca dengan jelas.

لْأَمْرِ

Hukum tajwid nya adalah alif lam qamariah, dibaca dengan terang dan jelas.

فَإِذَا

Hukum tajwid nya adalah mad asli, dibaca dengan suara yang jelas.

عَزَمْتَ

Hukum tajwid nya adalah izdhar syafawi karena mim mati bertemu dengan ta, dibaca dengan jelas dan mulut tertutup.

اللَّهِ

Hukum tajwid nya adalah lam tafhim dibaca dengan tebal.

إِنَّ

Hukum tajwid nya adalah gunnah karena nun memiliki tasydid dan dibaca dengan mendengungkannya sampai 2 harakat.

الْمُتَوَكِّلِينَ

Hukum tajwid nya adalah alif lam qamariah dan mad 'ariklisukun, boleh dibaca sampai 4 harakat.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x