Naskah Khutbah Jumat Penuh Makna Bulan Safar, Tentang Akhlak Karimah dan Keutamaannya Dalam Islam

- 7 September 2022, 10:53 WIB
Naskah Khutbah Jumat Penuh Makna Bulan Safar, Tentang Akhlak Karimah dan Keutamaannya Dalam Islam
Naskah Khutbah Jumat Penuh Makna Bulan Safar, Tentang Akhlak Karimah dan Keutamaannya Dalam Islam /Pixabay

“Aku diutus hanyalah untuk menyempurnakan akhlak yang baik.” [Hadits riwayat Al-Bukhari (273) dan Ahmad (8939)]. yang lebih terkenal memang dalam riwayat lain yang redaksinya,

إنما بُعِثْتُ لأُتَمِّمَ مكارمَ الأخلاقِ

tapi kandungan maknanya sama. Hadits ini menunjukkan bahwa Islam memberikan perhatian yang sangat besar dalam persoalan akhlak hingga salah satu misi utama diutusnya Rasulullah ﷺ selain untuk mendakwahkan tauhid adalah menyempurnakan akhlak umat manusia.

Sebenarnya dalam diri manusia sudah dikenal adanya sifat-sifat, perilaku dan sikap yang baik dan mulia sebelum datangnya Islam. Dalam konteks Bangsa Arab sebagai obyek dakwah pertama, di kalangan mereka sudah dikenal berbagai akhlak mulia sisa-sisa ajaran Nabi Ibrahim ‘alaihis salam.

Rasulullah ﷺ datang untuk lebih menyempurnakan yang sudah baik menjadi semakin baik dan yang kurang ditambah agar menjadi baik. Akhlak yang buruk semakin dipersempit agar tidak menjadi akhlak umum yang menyebar di lingkungan masyarakat.

Secara umum ada beberapa sebab mengapa Islam begitu besar perhatiannya terhadap persoalan Akhlak. Di antaranya adalah sebagai berikut

Baca Juga: Sinopsis Takdir Cinta yang Kupilih Malam Ini di SCTV: Gara-gara Tidur Seranjang, Hakim dan Tammy Jadi Gelisah

Mewujudkan ketentraman dan ketenangan bagi individu.
Memelihara jamaah (komunitas) dan kohesi dalam jamaah, dan tahap berikutnya adalah masyarakat dan umat Islam secara keseluruhan. Hal itu bisa dilakukan melalui penyebarluasan wawasan tentang akhlak dan perilaku mulia di masyarakat.
Akhlak merupakan sarana yang agung dalam dakwah kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Hal ini bisa kita saksikan sendiri di negeri kita bahwa Islam tersebar melalui dakwah para pedagang dan ulama yang berakhlak mulia.
Di negeri-negeri Barat demikian pula. Akhlak Islami memiliki daya tarik yang sangat kuat yang membuat sebagian orang Barat itu tertarik untuk mempelajari Islam lebih dalam dan akhirnya sebagiannya masuk ke dalam Islam.

Untuk membangun individu dan bangsa-bangsa dengan pembangunan yang benar di atas pondasi yang kokoh berupa iman dan akhlak yang baik.

Akhlak memiliki kedudukan yang tinggi dan agung dalam Islam. Hal ini bisa dilihat dari banyak aspek. Di antaranya adalah sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah