Naskah Khutbah Jumat Singkat Pendek 23 September 2022, Tindakan yang Dianggap Biasa Tapi Dosanya Besar

- 22 September 2022, 11:09 WIB
Naskah Khutbah Jumat Singkat Pendek 23 September 2022, Tindakan yang Dianggap Biasa namun Dosanya Besar
Naskah Khutbah Jumat Singkat Pendek 23 September 2022, Tindakan yang Dianggap Biasa namun Dosanya Besar /Pixabay

Kelima: mencela waktu, cuaca, keadaan (miskin, kaya, musibah, dll), musim, dan sejenisnya.

Diriwayatkan oleh al-Bukhari dan Muslim, dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

قَالَ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ: يُؤْذِينِي ابْنُ آدَمَ يَسُبُّ الدَّهْرَ وَأَنَا الدَّهْرُ، بِيَدِي الأَمْرُ أُقَلِّبُ اللَّيْلَ وَالنَّهَارَ

“Allah ‘Azza wa Jalla berfirman, “Anak Adam telah menyakiti-Ku (karena) dia suka mencela waktu (masa). Padahal Aku-lah pencipta (pengatur) masa. Aku-lah yang menggilir antara siang dan malam”.” [HR. Bukhari dan Muslim].

Betapa banyak saat ini orang-orang mencela masa seperti ini. Terlebih para penyair dan pembuat lagu. Dan orang-orang semisal mereka.

Keenam: ucapan insyaallah saat berdoa.

Sebagian orang berkata, “Aku meohon kepada Allah agar mengampuni kita insyaallah (jikalau Allah mengehendaki). Atau menerima taubat kita insyaallah. Ucapan ini haram hukumnya. Sebagaimana ditegaskan oleh Ibnu Abdil Bar rahimahullah ketika menyebut hadits yang diriwayatkan oleh al-Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alahi wa sallam bersabda,

لا يقل أحدكم: اللهم اغفر لي إن شئت، اللهم ارحمني إن شئت، وليعزم المسألة، وليُعظم الرغبة، فإن الله لا يتعاظمه شيء أعطاه».

Janganlah kalian berdoa dengan mengatakan: ” Ya Allah ampunilah aku jika Engkau menghendaki, atau berdoa ” Ya Allah limpahkanlah rahmat-Mu jika Engkau menghendaki ” tetapi hendaklah berkeinginan kuat dalam permohonannya itu, karena sesungguhnya Allah tiada sesuatu pun yang memaksa-Nya untuk berbuat sesuatu.

Ucapan insyaallah itu diucapkan pada sesuatu yang akan dilakukan di masa mendatang. Seperti seorang mengatakan, “Saya akan datang ke rumahmu insyaallah.” Atau “Saya akan melakukan ini insyaallah.” Seperti firman Allah Ta’ala,

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah