Teks Kultum Ceramah Ramadhan 2023 Singkat: Tema Makna Keteguhan Iman yang Mengagumkan

- 6 April 2023, 11:59 WIB
Teks Kultum Ceramah Ramadhan 2023 Singkat: Tema Makna Keteguhan Iman yang Mengagumkan
Teks Kultum Ceramah Ramadhan 2023 Singkat: Tema Makna Keteguhan Iman yang Mengagumkan /

Baca Juga: Naskah Khutbah Idul Fitri 2023 1443 H Singkat. Sukses Meraih Ramadhan di Momen Hari Kemenangan

Hidayah bisa datang dari arah yang tidak disangka-sangka. Seperti yang dialami oleh Jabbar bin Salma.

Jabbar bin Salma mengisahkan bahwa sebab keislamannya adalah ketika ia menikam salah seorang dari sekelompok kecil kaum muslimin yang diutus oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam untuk berdakwah. Pada peristiwa yang dikenal dengan nama bi’ru ma’unah.

Kisah Masuk Islamnya Jabbar Bin Salma
Waktu itu, ada sekitar tujuh puluh orang terbaik yang dipilih oleh Nabi. Mereka adalah para penghafal al-Quran. Diutus Nabi untuk mengajarkan al-Quran dan sunnah. Jabbar bin Salma yang sangat memusuhi Islam, menyerang kafilah dakwah tersebut. Dan ia berhasil membunuh salah seorang shahabat Nabi yang bernama Haram bin Milhan.

Jabbar menusuk Haram dengan tombak, tepat di antara kedua pundaknya. “Kusaksikan langsung dengan mata kepalaku, gerigi tombak menembus dadanya.” Kata Jabbar mengenang peristiwa itu.

Di saat itulah Jabbar mendengar korbannya berujar,

فُزْتُ وَرَبِّ الْكَعْبَةِ
“Fuztu wa Rabbil Ka’bah. Demi Zat Yang memiliki Ka’bah, sesungguhnya aku telah menang.”

Di dalam benaknya, Jabbar bertanya-tanya kepada diri sendiri: apa makna dari kalimat ini? Apakah ia sedang bermimpi di siang bolong?

Bisa dipastikan bahwa manusia tidak akan berdusta saat sedang merenggang nyawa. Meskipun seseorang sering berbohong semasa hidupnya, saat sakaratul maut, dia akan berkata jujur. Apalagi yang berkata adalah orang Arab. Sejak dini, mereka dididik untuk tidak berbohong.

Hal inilah yang membuat Jabbar bin Salma terheran-heran. Baru kali ini ia melihat pemandangan yang benar-benar aneh. Ketika orang yang ia tujah berlumuran darah, tetapi malah mengucapkan kalimat, Fuztu wa Rabbil Ka’bah, di saat hembusan nafas terakhirnya.

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x