KODE dari Jokowi untuk Ganjar Pranowo dan Erick Thohir? Ketiganya Berkumpul di CFD Solo Dihadiri Gibran

7 Agustus 2022, 16:07 WIB
Presiden Jokowi hadir bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir di acara car free day Solo, Minggu, 7 Agustus 2022 /Instagram Erick Thohir

JURNAL MEDAN - Presiden Jokowi hadir bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir di acara Car Free Day (CFD) Solo, Minggu, 7 Agustus 2022.

Jokowi tampak akrab dengan Erick Thohir dan Ganjar Pranowo yang ditemani Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Seperti diketahui Ganjar Pranowo dan Erick Thohir sudah muncul di berbagai survei sebagai pasangan potensial sebagai Capres dan Cawapres.

Baca Juga: Bikin Partai Gelora di Awal Pandemi, Fahri Hamzah: Kami Ini Kumpulan Orang-orang Gila!

Bahkan Ganjar dianggap sebagai Capres terpopuler di beberapa survei jika dipasangkan dengan Cawapres Erick.

Lantas apakah pertemuan ketiganya ini merupakan kode dari Jokowi yang merupakan Presiden RI untuk memberikan dukungan sebagai Capres dan Cawapres?

"Nggak, ngobrol aja karena beliau (Jokowi) ingin keliling melihat beberapa ruas jalan," ujar Ganjar Pranowo saat ditanya wartawan terkait kedatangan Jokowi ke Solo.

Sementara Erick Thohir di akun Instagram-nya mengucapkan terima kasih kepada Jokowi dan Ganjar Pranowo yang menyambutnya dengan hangat di Solo.

Baca Juga: Rumor Pernikahan Laudya Chintya Bella dan Pangeran Dubai Kian Memanas, Bella Pilih Jalan Taaruf?

"Mencari keringat bersama Pak Presiden @jokowi, Pak Ganjar, dan Mas Gibran. Sebuah euforia yang luar biasa. Matur nuwun, Sedulur Solo, untuk sambutan hangatnya," ujar Erick Thohir di Instagram-nya.

Postingan Erick Thohir tersebut dikomentari Ganjar Pranowo dengan memanggil dia dengan ucapan Mas Menteri.

"Terima kasih mas menteri Erick Thohir," kata Ganjar.

Erick Thohir kemudian kembali membalas dengan mengatakan seru sekali menikmati CFD di Solo. Tentu saja keseruan itu bersama Ganjar dan Jokowi.

Baca Juga: Berikut Penjelasan Keutamaan Puasa Asyura, Beserta Bacaan Niat Lengkap Dengan Artinya

"Sami-sami Pak Gub. Seru sekali CFD-an di Solo," kata Erick.***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler