Soal Ledakan di Makassar, Jimly Asshiddiqie: Jangan Asosiasikan Kelompok Tertentu, Teror Bom Musuh Semua Agama

- 28 Maret 2021, 14:54 WIB
Soal Ledakan di Makassar, Jimly Asshiddiqie: Jangan Asosiasikan Kelompok Tertentu, Teror Bom Musuh Semua Agama
Soal Ledakan di Makassar, Jimly Asshiddiqie: Jangan Asosiasikan Kelompok Tertentu, Teror Bom Musuh Semua Agama /jurnalmedan.com/Dok. ANTARA.

JURNAL MEDAN - Pakar Hukum Tata Negara, Jimly Asshiddiqie mengatakan dirinya ikut mengutuk aksi pengoboman di gerbang Gereja Katedral, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu 28 Maret 2021 pagi.

Jimly Asshiddiqie mengatakan aksi pelaku peledakan bom sangat Biadab.

Hal itu disampaikan Jimly Asshiddiqie melalui akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Mahfud MD: Aparat Sedang Lakukan Pendalaman Terhadap Jaringan Pelaku Bom Gereja Katedral Makassar

"Saya ikut mengutuk pelakunya & aktor yang terlibat di belakangnya," kata Jimly Asshiddiqie seperti dikutip jurnalmedan.com dari akun Twitter @JimlyAs, Minggu 28 Maret 2021.

Jimly Asshiddiqie mengimbau agar kejadian yang terjadi di gereja Katedral, Makassar tersebut tidak diasosikan kepada kelompok tertentu.

"Tidak usah asosiasikn ini dengan kelompok tertentu," kata Jimly Asshiddiqie.

Baca Juga: Polri Ungkap 14 Orang Jadi Korban Bom Bunuh Diri, Begini Kondisinya

Sebab kata Jimly Asshiddiqie aksi teror bom merupakan musuh semua agama.

"Kebiadaban ini musuh semua agama," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x