Selain Dinko, Ini Nama Bayi Unik yang Pernah Gegerkan Media Sosial Indonesia

- 8 April 2021, 11:11 WIB
Ilustrasi Bayi
Ilustrasi Bayi /Pixabay/

2. The Daddies

Pria asal Magelang, Muhammad Usmuni memberikan nama bayi laki-laki Hendra Setiawan Mohammad Ahsan.

Usmuni memberi nama anaknya yang begitu unik karena terinspirasi dari salah satu pasangan ganda putra terbaik Indonesia yakni Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan. Kedua pembulutangkis itu dijuluki dengan The Daddies.

3.  Dita Leni Ravia

Pasangan Suro dan Umy asal Padukuhan Widoro, Kanigoro Kepanewonan Saptosari, memberikan nama perempuannya Dita Leni Ravia. 

Umy mengatakan, sejak mengandung, dirinya sudah bernazar ingin memberi nama Dita bila anaknya berkelamin perempuan.

Sang suami bahkan tidak mempermasalahkan nama Dita, justru dia memberi ide untuk menambahkan nama putrinya menjadi Ditaleni (diikat) dan Rafia (tali plastik).

Umy menuturkan, nama tersebut memiliki makna tersendiri. Dia mengatakan bahwa anak sulungnya terlahir sebagai perempuan maka harus diikat agar tidak pergi kemana-mana. Tujuannya agar sang anak patuh kepada agama dan kedua orang tuanya.

4. Google

Pasangan suami istri dari Bekasi, Jawa Barat, Andi Cahya Saputra dan Ella Karina memberikan nama unik untuk putra keduanya. Adalah Google yang lahir pada November 2018.

Halaman:

Editor: Aricho Perisa Hutagalung

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x