Anies Baswedan Targetkan 1,3 Juta Anak Jakarta Divaksin Covid-19

- 1 Juli 2021, 21:47 WIB
Anies Baswedan Targetkan 1,3 Juta Anak Jakarta Divaksin Covid-19
Anies Baswedan Targetkan 1,3 Juta Anak Jakarta Divaksin Covid-19 /

JURNAL MEDAN - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan bahwa Pemprov menargetkan 1,3 juta anak di Jakarta di suntik vaksin Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Anies Baswedan saat meninjau vaksinasi anak di SMAN 20 Jakarta, Kamis, 1 Juli 2021.

"Targetkan seluruh anak di jakarta jumlahnya ada 1,3 juta anak di Jakarta," ujar Anies Baswedan.

Baca Juga: Selamat Jalan Untuk Selamanya, Ekonom Indef Eny Sri Hartati Meninggal Dunia

Lebih lanjut, Anies Baswedan mengatakan, saat ini Pemprov DKI Jakarta baru memberikan vaksin kepada anak usia 12 sampai di bawah 18 tahun.

"Jadi 12-17 yang divaksin," imbuhnya.

Sebanyak 100 anak-anak di Jakarta disuntik vaksin Covid-19 sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.

Hal ini berkenaan dengan tingginya kasus Covid-19 yang juga menjangkiti ribuan anak-anak di Jakarta.

Anies Baswedan menyampaikan, 100 anak pertama ini adalah anak-anak yang sudah di izinkan oleh orang tuanya untuk di vaksinasi.

Halaman:

Editor: Marzuki Manurung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x