Harmoko Meninggal Dunia Setelah Lawan Penyakit Langka Progressive Supranuclear Palsy Sejak 2013, Apa Itu?

- 5 Juli 2021, 19:12 WIB
Harmoko Meninggal Dunia Setelah Lawan Penyakit Progressive Supranuclear Palsy Sejak 2013, Apa Itu?
Harmoko Meninggal Dunia Setelah Lawan Penyakit Progressive Supranuclear Palsy Sejak 2013, Apa Itu? /Instagram.com/@bung.harmoko

JURNAL MEDAN - Mantan Menteri Departemen Penerangan (Sekarang Kementerian Komunikasi dan Informatika) Harmoko meninggal dunia setelah melawan penyakit langka bernama Progressive Supranuclear Palsy (PSP) sejak 2013 silam.

Hal tersebut diungkapkan oleh anak bungsu almarhum, Dimas Ajisoko.

"Sakitnya itu namanya Progressive Supranuclear Palsy. Memang agak jarang penyakit Bapak. Memang penyakitnya itu lama kelamaan kondisi makin menurun. Belum ada obatnya juga," kata Dimas saat dikonfirmasi wartawan, Senin, 5 Juli 2021.

Meski menderita penyakit langka sejak lama, menurut Dimas, semasa hidupnya Harmoko selalu meminta anak-anaknya untuk tetap menjadi orang yang jujur.

Baca Juga: Dikira Obat Kumur, Ashanty Minum Cairan Disinfektan, Anang Hermansyah Langsung Heboh

"Yang selalu kami ingat adalah kejujuran nomor satu. Tanpa kejujuran akan berat pertanggungjawaban kita kepada Allah SWT," kata Dimas sambil menahan tangis.

"Ini juga yang saya lihat ya kondisi Indonesia perlu kejujuran ke depannya. Semoga semua tergerak hati nuraninya menjadi jujur dengan keadaan ini," sambungnya.

Lebih lanjut, Dimas meminta doa kepada seluruh masyarakat agar sang ayah husnulkhatimah dan ditempatkan di tempat terbaik.

"Kami minta doanya dari kalangan pers dari rakyat Indonesia juga agar Pak Harmoko bisa husnulkhatimah," tutup Dimas.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah