CPNS dan PPPK 2021 Kementerian Pak Luhut Kemenko Marves Telah Dibuka, Cek Persyaratan dan Cara Pendaftarannya

- 9 Juli 2021, 18:13 WIB
CPNS dan PPPK 2021 Kementerian Pak Luhut Kemenko Marves Telah Dibuka, Cek Persyaratan dan Cara Pendaftarannya
CPNS dan PPPK 2021 Kementerian Pak Luhut Kemenko Marves Telah Dibuka, Cek Persyaratan dan Cara Pendaftarannya /

JURNAL MEDAN - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) memanggil putra putri terbaik bangsa yang berminat dan memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi penerimaan CASN atau CPNS dan PPPK 2021 untuk ditempatkan di lingkungan Kemenko Marves.

Untuk formasinya sendiri, seleksi CPNS Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi ini dibuka untuk 77 orang.

Formasinya sendiri akan dibagi menjadi 12 formasi yang dibuka untuk umum. Formasi yang dibuka ditujukan untuk kebutuhan umum sebanyak 66 orang. Cumlaude sebanyak delapan orang, disabilitas sebanyak dua orang, dan Putra/Putri Papua dan Papua Barat sebanyak satu orang.

Pendaftaran dari seleksi CPNS ini dibuka pada 30 Juni dan berakhir 21 Juli 2021 nanti.

Baca Juga: Apa Itu Pop It? Permainan Baru yang Viral di Kalangan Anak-anak, Simak Penjelasan dan Cara Mainnya

Adapun kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan dari jenjang pendidikan D-III, D-IV, S-1, hingga S-2 dengan usia dari 18 hingga 35 tahun.

Cara Pendaftaran

Calon pelamar CPNS Kemenko Marves dapat mendaftarkan diri pada laman https://sscasn.bkn.go.id/.

Sebelum mendaftarkan diri, calon pelamar dapat mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, seperti kartu keluarga, KTP, ijazah, transkrip nilai, pas foto, dan dokumen lainnya.

Halaman:

Editor: Marzuki Manurung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x