Ayo Segera Daftar, Kemenag Anggarkan Dana Rp3,9 Miliar untuk Beasiswa Guru dan Dosen

- 19 Agustus 2021, 10:10 WIB
Ayo Segera Daftar, Kemenag Anggarkan Dana Rp3,9 Miliar untuk Beasiswa Guru dan Dosen
Ayo Segera Daftar, Kemenag Anggarkan Dana Rp3,9 Miliar untuk Beasiswa Guru dan Dosen /Kemenag

JURNAL MEDAN - Kementerian Agama (Kemenag) menggelontorkan anggaran sebesar Rp3,9 miliar untuk beasiswa guru dan dosen agama Hindu.

Dirjen Bimas Hindu Tri Handoko Seto mengatakan, untuk tahun 2021 ini pragram tersebut sudah jalan.

Tri Handoko berharap, informasi mengenai beasiswa guru dan dosen agama Hindu itu tersebar ke seluruh pelosok Tanah Air.

“Untuk tahun 2021 program ini sudah berjalan. Kita sangat berharap informasi ini bisa tersampaikan sampai ke pelosok daerah, agar tahun 2022 nanti semakin banyak guru dan dosen agama Hindu yang terbantu,” jelas Tri Handoko dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 19 Agustus 2021.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu Episode 122 di ANTV Hari Ini Kamis 19 Agustus 2021 : Jagdish Usir Anandi

Tri Handoko melanjutkan, program pemberian beasiswa 2021 ini diberikan bagi 117 tenaga pendidik Hindu.

Mereka tersebar pada 12 perguruan tinggi di tujuh provinsi, yaitu: Bali, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Tengah, Lampung, dan Sulawesi Tenggara.

Anggaran tersebut, menurut Tri Handoko, meningkat dibanding tahun sebelumnya. Pada 2020, Ditjen Bimas Hindu Kemenag hanya memiliki anggaran beasiswa sebesar 2 miliar rupiah yang diperuntukkan bagi 55 tenaga pendidik dari 10 perguruan tinggi di enam provinsi.

Baca Juga: Sinopsis Uttaran Episode 315 di ANTV Hari Ini Kamis 19 Agustus 2021 : Semua Cemas Keadaan Wisnu Makin Kritis

Halaman:

Editor: Marzuki Manurung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x