Kabur dari Karantina di Wisma Atlet, Rachel Vennya Tuai Kritik, dr Tirta Hingga Deddy Corbuzier Bilang Begini

- 19 Oktober 2021, 13:18 WIB
Kabur dari Wisma Atlet, Rachel Vennya Tuai Kritik, dr Tirta Hingga Deddy Corbuzier Bilang Begini
Kabur dari Wisma Atlet, Rachel Vennya Tuai Kritik, dr Tirta Hingga Deddy Corbuzier Bilang Begini /Instagram/@rachelvennya

JURNAL MEDAN - Selebgram Rachel Vennya terus menuai kritik setelah kabur dari karantina di Wisma Atlet. 

Terbaru, kritik terhadap Rachel Vennya tersebut disampaikan oleh dokter hingga artis terkenal seperti Niko Al Hakim, dr Tirta, Professor Zubairi hingga Deddy Corbuzier.

Di kutip Jurnal Medan dari sebuah akun instagram @diadona.id, Niko Al Hakim selaku mantan suami mengatakan kecewa atas perbuatan tidak seronok Rachel Vennya itu.

Baca Juga: Tante Safira Pergoki Argadana Berduaan dengan Anita di Kamar: Sinopsis Love Story The Series 19 Oktober 2021

"Gue ngga bisa ngomong apa apa, pokoknya sampai kapanpun dia tetap ibu dari anak anak gue, jadi gue ngga akan ngomong apa apa," kata Niko Al Hakim.

Tak hanya sang mantan suami, dr Tirta dan Professor Zubairi juga semprot Rachel Vennya lantaran tak patuh menjalankan masa katantina yang wajib di patuhi demi kebaikan bersama.

"Kalau cuma 'lupa masker' 'lupa protokol' masih bisa di selesaikan dengan teguran, karena di tegur selesai, udah ngga ada denda lagi seperti tahun lalu," sindir dr Tirta.

Baca Juga: Anaknya Terjerat Narkoba, Istri Shah Rukh Khan Larang Stafnya Masak Masakan Enak di Rumah

"Tapi ketika sudah 'di duga meloloskan diri dari karantina kedatangan dari luar negeri' bahkan melibatkan oknum petugas, maka investigasi harus segera di buat, jangan sampai malah ada kasus lain," tutup dr Tirta.

Bagi Professor Zubairi yang dikenal sebagai dokter spesialis penyakit dalam, sikap Rachel Vennya bisa berimbas buruk kepada suatu negara.

"Siapapun Anda. Yang di duga selebgram, dan di duga kabur serta di duga di bantu petugas. Anda tak dapat meninggalkan atas alasan apapun. Hal itu menempatkan beresiko bagi masyarakat. Apalagi jika anda datang dari negara beresiko super tinggi. Jangan merasa punya privilese," kesal Professor Zubairi.

Baca Juga: Sinopsis Reply 1988 di NET TV Hari Ini: Deok Sun Berusaha Mendekati Jung Hwan

Lebih lanjut, Deddy Corbuzier juga ikut berkomentar mengenai kasus ini. "Kita liat aja endingnya gimana," tutup Deddy Corbuzier. ***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah